Jumat, 05 Agustus 2011

Fase-Fase Siklus Haid

Dok saya mau tanya apa yang dimaksud dengan: fase folikuler, fase
ovulator, fase luteal dan kapan terjadinya fase2 tersebut? Makash
sblmnya.

Fase - fase dalam siklus haid ada 3, yaitu: folikuler, ovulatoar, luteal dan bila tidak ada kehamilan akan terjadi haid. Haid merupakan pelepasan dinding endometrium yang disertai dengan perdarahan dan terjadi secara berulang setiap bulannya, kecuali pada saat kehamilan dan menyusui. Haid yang berulang ini akhirnya membentuk siklus haid.
Dinamakan fase folikuler karena pada masa ini terjadi pertumbuhan folikel di dalam kandung telur (ovarium). Dimulai pada saat haid sampai sesaat sebelum terjadinya lonjakan hormon LH (LH surge) dan pelepasan sel telur (ovulasi).
Fase ovulatoar dimulai ketika kadar hormon LH meningkat dan pada fase ini folikel yang sudah matang akan menonjol ke permukaan kandung telur, pecah dan terjadi pelepasan sel telur (ovulasi). Ovulasi terjadi 14 hari dari sebelum menstruasi berikutnya.
Fase luteal diawali dengan lonjakan LH pra-ovulasi sampai hari pertama haid. Hormon yang mempengaruhi adalah LH, dan kondisi ovulasi terbentuk korpus luteum yang gencar memproduksi hormon progesteron.
Dengan memahami siklus haid, maka kita dapat mengatur kapan ingin adanya kehamilan atau tidak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar