Selasa, 31 Mei 2011

Testis Belum Turun

Selamat siang Dr. Anton Darsono Wongso,

Saya mempunyai seorang anak laki laki yang sekarang usianya 13 bulan. Pada waktu lahir sudah didiagnosa oleh dokter anak, buah zakar yang sebelah kiri belum turun, sedangkan yang sebelah kanan normal. Saat itu dokter anak menyarankan agar ditunggu hingga usia 2 tahun.
Saat usia 8 bulan, anak kami kena diare sehingga kami membawanya ke dokter anak sambil kami bertanya tentang buah zakarnya. Menurut pendapat beliau lebih baik di USG untuk mengetahui posisi buah zakar. Setelah kami lakukan USG ternyata tidak terlihat buah zakar dalam saluran. Saat usia 1 tahun kami kembali melakukan USG dan hasil tetap menunjukan tidak terlihat buah zakar dalam salurannya. Dokter menyarankan untuk dilakukan MRI, dengan asumsi kemungkinan buah zakar ada di dalam perut.
Bagaimana menurut pendapat dokter? Mohon petunjuknya.
Atas bantuannya saya ucapkan banyak terima kasih.


Dear Bu V,

Dari paparan bu V, untuk buah zakar (testis) yang sebelah kiri :
ada 2 kemungkinan yang ada :
1. Maldesensus testis (testis memang ada namun tidak berada dikantong skrotum),
2. Anorkismus (testis memang tidak ada), biasanya terjadi secara kongenital yg memang tidak terbentuk testis atau testis yg ada mengalami atrofi.

Testis awalnya ada di dalam rongga abdomen (perut) dan beberapa saat sebelum lahir akan mengalami turun ke dalam kantong skrotum (kantong zakar) yang kita sebut desensus testis.
Bila proses ini tidak berjalan baik testis tidak akan berada di dalam kantong skrotum yang kita sebut maldesensus testis.
Maldesensus ada 2 yaitu :
1. Kriptokismus bila testis tidak mencapai skrotum namun masih berada di jalur yg normal. atau
2. Testis ektopik bila testis keluar dari jalur yg normal.


Kemungkinan letak testis maldesensus :
- Kriptokismus :
1. testis retraktil
2. Inguinal
3. abdomen

-Ektopik :
4. inguinal superfisial
5. penil
6. femoral

Saran saya : yg penting diketahui dulu ada atau tidak testis, kalau ada letaknya di mana.
Untuk diagnostik pencarian MRI dapat dilakukan untuk explorasi didalam abdomen yg juga tidak invasif.

Namun dari bagian bedah urologi merekomendasikan untuk dilakukan :
Flebografi selektif untuk mencari keberadaan pleksus pampiniformis, bila ada pleksus tsb maka testis memang ada atau diagnostik laparoskopi untuk mencari keberadaan testis.

Untuk penanganannya :
prinsipnya kalau ada testis harus diturunkan ke skrotum.
Caranya dengan :
1. obat atau
2. bedah (orkidopeksi).
Untuk bedah, sekarang mereka merekomendasikan dilakukan pada usia anak 1 tahun.

Demikian Bu V yang dapat saya jelaskan mengenai paparan dari kasus diatas.

Salam,


Anton Darsono
---------------------

Ingin Anak Perempuan

Ny. A : sy umur 37,punya 3 anak laki smua, skrg ingin punya anak perempuan,bisa diprogram dok? sy hrs dtg kmana?

Dear bu A,
Untuk pemilihan jenis kelamin hanya dapat dilakukan dengan diit atau
sebelum konsepsi.
Bila setelah konsepsi (sudah terjadi pertemuan sel telur dan sperma)
baik hukum maupun etik kedokteran di Indonesia melarang hal tsb.
Diit anak perempuan dengan makanan dari sayur-sayuran, sedangkan bila
sebelum konsepsi biasanya dilakukan pemilihan sperma.
Karena sperma X atau Y yang menjadi faktor untuk jenis kelamin anak.
sperma X kelak bila bertemu sel telur akan menjadi anak perempuan
(kromosom XX). Angka keberhasilan ini hanya menaikkan persentase
sekitar 20 %. dari sebelumnya 50 : 50 % untuk kemungkinan jenis
kelamin anak lakui-laki atau perempuan.
Dan biasanya dilakukan pada saat preparasi sperma (sperm washing)
untuk dilakukan inseminasi pada pasangan yang kesulitan memiliki anak
dengan paramater sperma yang subfertil.
Demikian bu A, bila ada hal lain jangan sungkan untuk berkorespodensi. Terima kasih.


Salam,



Anton Darsono
----------------------

Tes Sperma

halo Dok salam kenal. . .Dok, brapa lama kah sperma dapat brtahan hidup stelah di kluarkan...??? karna saya mau tes sperma.. .trimakasih Dok smoga di balas . . dari O

Dear pak O,

Untuk dilakukan pemeriksaan sperma ada prosedur baku (standar),
dianjurkan dikeluarkan di lab. Namun bila ingin dikeluarkan dirumah
maka dalam 1 jam sudah harus sampai di lab untuk dilakukan analisis
semen, bila sampel dikirim lebih lama maka pemeriksaan yg dilakukan
tidak valid (tidak sahih) lagi.
Pak O dapat menanyakan ke lab yg didekat rumah, biasanya sebelum
pemeriksaan akan dijelaskan prosedur ada.
(dapat dibaca juga artikel Persiapan Pemeriksaan Sperma di bagian
laboratory andrology).
Demikian pak O, Terima kasih.


Salam,




Anton Darsono
----------------------

Senin, 30 Mei 2011

Suami Oligoastenozoospermia

Eva : dokter sperma suami saya Oligoastenizoospermia, kami sudah mengkonsumsi tibestan dan carnon, selama 3 bulan, tapi kok belum menunjukkan peningkatan ya dok??, padahal kondisi badan bagus, mohon saran

Dear bu Eva,
Untuk meningkatkan konsentrasi spermatozoa (yg oligo) yg perlu
ditingkatkan adalah spermatogenesis (proses pembuatan sperma) dan ini
juga tergantung dari kapasitas produksi di testis (pabrik untuk
membuat sperma), kapasitas produksi setiap individu tentu
berbeda-beda. salah satu indikatornya adalah ukuran testis.
Untuk motilitas (yg astheno) mungkin banyak tidak bergerak/lambat
karena ROS (reactive species oxygen) yang tinggi, adanya toksisitas,
lekosit tinggi.
Bagaimana dengan morfologinya ?, karena morfologi yg jelek biasanya
gerak sperma juga tidak baik.

Untuk konsumsi tribestan yang berasal dari tribulus teritris yang
mengandung zat aktif prostodiosin yang merupakan prekursor DHEA yang
dapat menjadi estrogen atau testosteron, diharapkan pada pria akan
menjadi testosteron (yang tidak begitu tinggi kadar yg dapat
ditingkatkan agat tidak ada feedback negatif) yg diharapkan nantinya
akan membantu proses pembuatan sperma.
sedangkan carnon adalah campuran 2 obat yaitu carnitin dan koenzim 10
yang merupakan antioksidan yg diharapkan menangkal zat oksidatif
(ROS). Karena pembentukan sperma dari bibit (spermatogonium) sampai
dikeluarkan untuk dilakukan analisis sperma memerlukan waktu sekitar
72 hari (sekitar 3 bln) yang pastinya ROS juga akan tinggi pada pria
yang mengalami infertilitas.

Bu Eva harus bersabar, karena pengobatan untuk infertilitas pria
dengan obat-obatan (terapi empiris) biasanya dideadline sampai 9
bulan, yang setidaknya menjalani 3 bulan agar dapat meningkatkan
kualitas dan kuantitas sperma. Diagnosis oligoastheno hanya merupakan
diagnosis laboratorium berdasarkan konsentrasi dan motilitas,
sedangkan tujuan pasangan suami istri adalah mendapatkan
momongan/keturunan.

Stimulasi (peningkatan konsentrasi spermatozoa) yang idealnya dari
pengalaman saya adalah dengan injeksi hormonal FSH dan LH, FSH untuk
inisiasi proses spermatogenesis sedangkan LH untuk maintenance proses
spermatogenesis setiap hari senin sampai jum'at secara bergantian
selama 3 minggu yg disebut 1 kuur, diselingi istirahat 1 minggu dapat
dilanjutkan sampai 3 - 6 kuur. Karena harganya mahal, maka pada
konsentrasi sperma yg dibawah normal dgn proses spermatogenesis sdh
berjalan namun masih kurang maka biasanya dilakukan penurunkan dosis
dan hanya pakai satu jenis injeksi saja 2x seminggu, selama 1 s/d 3
kuur. Kalau sudah cukup untuk syarat insem makan dilakukan insem
sambil proses pembuahan berjalan seperti biasanya dengan tujuan
meningkatkan angka kehamilan

Bila bu Eva sudah lama menikah, dengan terapi empiris dengan pembuahan
alami belum ada tanda2 kehamilan maka akan dimotivasi untuk dilakukan
reproduksi berbantu.
Demikian bu Eva, Terima kasih. Semoga cepat dapat momongan.


Salam,



Anton Darsono
----------------------

Cryptozoospermia

Dh,

dr. Anton yang saya hormati. Nama saya E, usia 28 tahun, sudah menikah selama 3 tahun. Ada beberapa hal yang ingin saya tanyakan. Sekitar 1 bulan yang lalu saya analisa sperma di klinik A, dan hasil diagnosis saya menderita cryptozoospermia. Para dokter menyarankan program bayi tabung tapi saya belum punya dananya. Yang ingin saya tanyakan:
1. Apa penyebab cryptozoospermia?
2. Apa saja pemeriksaan lebih lanjut yang harus saya lakukan?
3. Bagaimana peluang untuk berhasil membuahi secara alami (peluang punya keturunan)?
Atas perhatian dan bantuannya saya ucapkan terima kasih.

Salam
E


Dear pak E,
Dari pertanyaan yg ada :
1. Cryptozoospermia adalah crypto = sembunyi, merupakah istilah bila pemeriksa tidak menemukan sperma dalam pemeriksaan dibawah mikroskop, namun setelah dilakukan sentrifuge dan di periksa peletnya dibawah mikroskop terdapat spermatozoa. Merupakan keadaan konsentrasi spermatozoa yang sangat sedikit sekali.
Penyebab terbanyak biasanya karena produksi dari testis (tempat pembuatan sperma) ada gangguan, dapat juga karena keadaan misalnya adanya sumbatan yang tidak sampai keadaan azoospermia (jumlah sperma = 0).
Untuk penyebab memang harus dilakukan anamnesa dan pemeriksaan fisik yang teliti untuk mengetahui penyebab yang mungkin mempengaruhi keadaan cryptozoospermia.

2. Kalau ini merupakan pemeriksaan pertama analisa semen, biasanya disarankan diulang dalam waktu 2-3 minggu setelah pemeriksaan pertama sebagai 'initial assesment".

3. Peluang untuk membuahi secara alami tentu kalau ada sperma masih ada. Namun to the point ya, keadaan ini secara statistik sangat kecil karena jumlah sperma yang sedikit tidak dapat mencairankan cumulus oocomplexs yang tebal yg mengintari sel telur, dimana disetiap akrosom kepala sperma ada enzim hyaluronidase yang akan dikeluarkan oleh sperma-sperma secara bersama-sama untuk mencairkan agar ada satu sperma yang dapat menembus sel telur setelah cumulus dicairkan.

Saran saya : Teknologi reproduksi berbantu yg dapat membantu, yaitu ICSI.
Bagaimana proses dalam pembuahan alami, cIVF, ICSI dapat dilihat di CD Interaktif Teknologi Reproduksi Berbantu atau juga lihat di youtube.
Demikian pak, semoga cepat dapat momongan.


Salam,



Anton Darsono Wongso
-----------------------------------

Teratozoospermia

Mina : kami sudah menikah selama 2th tp blm ada keturunan dan sdh 2kali check k dokterkandungan tdk ada masalah untuk saya tapi setlh suami saya kemari tes sperma ternyata hsl lab.x teratozoospermia tolong be

Dear bu Mina,
Untuk terjadinya kehamilan, dari sisi pria : sperma harus dalam kondisi yang cukup baik, baik kualitas maupun kuantitasnya.
Teratozoospermia merupakah istilah bila morfologi (bentuk normal sperma) dibawah 30 % (WHO 1999), kriteria ketat Kruger dibawah atau sama dengan 14 %. Sesuai protokol / SOP andrologi dilakukan pemeriksaan sperma 2 kali untuk "initial assesment" dalam 2-3 minggu dari pemeriksaan pertama (dalam rumpun spermatogenesis yg sama).
Saran saya, sebaiknya suami bu Mina diperiksakan ke dokter spesialis Andrologi di dekat / dikota tempat tinggal, agar dapat dilakukan wawancara sistemik (anamnesis), pemeriksaa fisik untuk dapat mengekplorasi permasalahan yang ada sehingga dapat di terapi sesuai dengan hasil pemeriksaan / diagnosis kerja dokter.
Demikian bu Mina, semoga dapat menjawab pertanyaan yg ada. Bila ada kekurangan, jangan sungkan untuk berkorespodensi.
Terima kasih.


Salam,



Anton Darsono
----------------------

Tidak Keluar Sperma

Cantix : saya mau bertanya....saya sudah menikah sekitar 2th tapi belum mempunyai keturunan. . setiap berhubungan suami saya tidak pernah mengeluarkan spermanya...bagai mana solusinya trimakasih

Dear bu Cantix,

Selamat siang juga, bila pasangan yg sudah menikah dan melakukan hubungan intim secara teratur tanpa menggunakan alat kontrasepsi setelah 1 tahun belum juga memiliki keturunan maka dikategorikan sebagai pasangan infertil.
Untuk pasangan infertil, bagi pihak istri dapat berkonsultasi dan memeriksakan diri ke dokter spesialis Kandungan khususnya konsultan fertilitas dan endokrinologi (KFER) dan pihak pria ke dokter spesialis Andrologi.
Mengenai sperma yang tidak keluar pada saat hubungan intim, mungkin yang bu Cantix maksudkan tidak keluar semen (air mani) yang kita kenal dengan istilah "Aspermia" ada beberapa kemungkinan :
- Sperma diproduksi di testis dan dikeluarkan bersama-sama dengan cairan dari kelenjar seks aksesori pria (male acessories gland) namun tidak disemprotkan ke urethra (jalur yang normal) tetapi ke arah kandung kemih. Cara mengetahuinya : suami dapat merasakan ejakulasi, setelah itu penis akan lemas (flaccid), dan ketika buang air kecil, urine terlihat keruh yang kalau di cek lab akan terlihat sperma dibawah mikroskop. Ini dikenal dengan istilah Ejakulasi Retrograd.
- Adanya sumbatan di duktus ejakulatorius sehingga ejakulasi hanya berupa tetesan saja yang berasal dari kelenjar prostat, kelenjar cowper dan litter. yang bila diukur dengan kertas pH akan didapatkan pH asam (biasanya 6 atau kurang dari 6). Ini disebut obstruksi duktus ejakulatorius.
- Mungkin saja suami mengalami ejakulasi retarda, yaitu ejakulasi yang sangat lama. Diketahui dengan dilakukan masturbasi atau dilakukan dengan menggunakan vibrasi atau juga setelah beberapa kali hubungan akan keluar ejakulat.
Saran saya, sebaiknya diperiksakan ke dokter spesialis Andrologi yang berpraktek di kota tempat tinggal bu Catntix dan suami agar dapat diagnosis dan diberikan terapi secara tepat selain juga untuk menangani masalah infertilitas pria.
Demikian bu Cantix. Bila ada hal-hal yang kurang jangan sungkan untuk berkorespodensi.
Terima kasih.



Salam,



Anton Darsono
------------------

Penyebab Ejakulasi Dini

Lusi : Suami sy mengalami kesulitan ejakulasi, kira2 apa penyebabnya ya?

Dear bu Lusi,
Ejakulasi dini adalah ejakulasi yang terjadi dalam waktu kurang dari 1 menit dengan rangsangan yang minimal, belum diinginkan dan membuat perasaan kecewa baik bagi yang bersangkutan, pasangan atau keduanya.
Ejakulasi dapat terjadi sebelum, saat dimasukkan atau beberapa kali gesekan di dalam vagina. Ejakulasi dini dapat terjadi pada semua usia, terbanyak pada usia muda.
Ejakulasi dini merupakan kelainan terbanyak dari disfungsi ejakulasi dan juga disfungsi seksual pada pria.

Ejakulasi dini dapat dibagi 2 yaitu :
a. Lifelong (primer) bila ejakulasi dini terjadi sejak awal aktif melakukan hubungan seksual.
b. Aquaired (sekunder), ejakulasi dini yang terjadi setelah awalnya normal.

Penyebab ejakulasi dini :
a. Untuk lifelong / primer ejakulasi dini disebabkan faktor neurobiologi
b. Untuk sekunder ejakulasi dini sering disebabkan oleh prostatitis, disfungsi ereksi.

Saran saya : untuk mengekplorasi lebih lanjut sebaiknya suami / pasangan bu Lusi diperiksakan ke dokter spesialis Andrologi yang berpraktek di dekat tempat tinggal bu Lusi.
Demikianlah bu Lusi, semoga dapat menjawab pertanyaan yg ada. Bila ada hal lain jangan sungkan untuk berkorespodensi.
Terima kasih.


Salam,



Anton Darsono
-------------

Infertilitas Sekunder

Icha : Dok sy mw nanya,kmì menikah 6 thn tp blm pny kturunan,udh pernah hml tp keguguran usia kndungan 3bln sdh 5 thn yl,2mg yl sperma suami sy diperiksa dilab hslnya morfologi nrmalnya hny 6%,apa msh bs smbh dgn bnvan obt2 g?atau hrs lngsng insem?mhn jwabnnya dok,tq

Dear bu Icha,

Infertilitas yang bu Icha dan suami alami adalah infertilitas sekunder yaitu sudah pernah hamil, walaupun belum sampai punya anak. artinya waktu 5 th yang lalu sperma dan telur sudah penah bertemu, embrio sudah pernah implantasi di rahim.
Untuk sperma yang morfologi normal 6 % ( banyak lab masih pakai yg 30 %) tentu ada permasalah. Biasanya saya melihat secara keseluruhan dari analisis sperma yg dilakukan misalnya konsentrasi juga jauh diatas nilai normal, motilitas progresif sperma apakah juga baik maupun ada gangguan yang dapat mempengaruhi sperma yg telah dihasilkan menjadi penurunan kuantitas. yang dibarengi dengan pemeriksaan fisik dan riwayat kesehatan reproduksi suami sebelumnya.
Untuk strategi penanganan : biasanya dipakai obat-obatan yang menproteksi sperma agar tidak rusak terkena ROS, bila ditemukan adanya kelainan dari pemeriksaan fisik diterapi sesuai masalah yg ditemukan, menaikkan parameter sperma (konsentrasi, motilitas, morfologi normal). dilakukan selama 3 sampai 9 bulan.
mengapa 3 bulan pertama masih diutamakan dengan terapi konvensional karena siklus spermatogenesis (produksi sperma) sampai dikeluarkan sekitar 72 hari (3 bulan), bulan keempat sampai seterusnya baru dipikirkan apakah mau tetap dengan terapi konvensional (kecuali memang umur sudah sekitar 40 th, sperma cukup baik dan memenuhi kriteria insem maka dapat dilakukan insem sebelum 3 bln) atau dengan reproduksi berbantu (tehnik reproduksi tergantung dari data pasangan suami istri).
Khusus Insem harus ada telur yg matang, salah satu saluran telur tidak buntu, rahim baik, sperma konsentrasi >10 juta, motilitas progresif 50 %, morfologi normal 25 % (kalau sperma tidak memenuhi maka dapat dilakukan percobaan untuk preparasi sperma (cuci sperma) dengan hasil minimal 2 juta/ml).

Demikian bu Icha. Bila ada yang mau ditanyakan jangan sungkan untuk berkorespodensi.

Impotensi

Wawan : pak dokter saya mengalami impoten,mr.p saya suda ga kuat sperti dlu lagi dan seperma saya ga kental lagi itu smua krn saya dlu suka onani kira2 masih bisa sembuh ga dan gimana caranya untuk sembuh thk

Istilah impotensi sekarang sudah tidak dipergunakan lagi karena banyaknya mitos yang melekat padai istilah tsb.
Secara medis sekatang disebut dengan disfungsi ereksi (erectile dysfunction), dan tentunya dapat disembuhkan.
Untuk terapi yang diberikan tergantung daripada hasil wawancara secara sistematis (anamnesis), pemeriksaan fisik dan pemeriksaan penunjang bila diperlukan. Bila prosedur tsb dijalani, baru pasien diberikan terapi yang sesuai dengan diagnosis kerja.
Saran : kunjungi tempat praktek dokter yg menangani masalah seksual pria (andrologist atau sexologist) yang terdekat dengan tempat tinggal pak Wawan.
Demikian pak Wawan.

Hamil ?

Shinta : bhub stlh mens dan cairan sperma msk k miss v dan ada cairan kel. dr miss v apa bs mnyebabkan khamilan y dok

Dear mbak Shinta,
1. Untuk hamil hanya dapat terjadi ketika masa subur, untuk menghitung masa subur sebaiknya ada setidaknya ada 6 bulan catatan mengenai haid.
- Bila siklus haid teratur (28 hari) :
* Hari pertama dalam siklus haid dihitung sebagai hari ke-1
* Masa subur adalah hari ke-12 hingga hari ke- 16 dalam siklus haid

Contoh :
Seorang isteri mendapat haid mulai tanggal 9 Januari. Tanggal 9 Januari ini dihitung sebagai hari ke-1. Maka hari ke-12 jatuh pada tanggal 20 januari dan hari ke 16 jatuh pada tanggal 24 Januari.
Jadi masa subur yaitu sejak tanggal 20 Januari hingga tanggal 24 Januari. Pada tanggal-tanggal tersebut suami isteri tidak boleh bersanggama.

- Bila siklus haid tidak teratur :
* Catat jumlah hari dalam satu siklus haid selama 6 bulan (6 siklus). Satu siklus haid dihitung mulai dari hari pertama haid saat ini hingga hari pertama haid berikutnya.
* Jumlah hari terpendek dalam 6 kali siklus haid dikurangi 18. Hitungan ini menentukan hari pertama masa subur. Jumlah hari terpanjang selama 6 siklus haid dikurangi 11. Hitungan ini menentukan hari terakhir masa subur.
* Hari pertama masa subur = Jumlah hari terpendek – 18
* Hari terakhir masa subur = Jumlah hari terpanjang – 11

Contoh :
Seorang isteri mendapat haid dengan keadaan : siklus terpendek 26 hari dan siklus terpanjang 32 hari (mulai hari pertama haid sampai haid berikutnya).
Perhitungannya : 26-18 = 8 dan 32–11 = 21. Jadi masa suburnya adalah mulai hari ke-8 sampai ke 21 dari hari pertama haid.

Pada masa ini bila tidak ingin ada kehamilan maka tidak boleh bersanggama. Jila ingin bersanggama maka harus memakai kondom atau sanggama terputus (coitus interruptus/ sperma dikeluarkan diluar).

2. Miss V merupakan saluran yg buntu, bila pada masa subur hanya spermatozoa yang memiliki kualitas baik yang dapat masuk ke dalam rongga rahim melalui kanalis servikalis sedangkan yang komponen yg lain akan keluar dari miss V dibantu dengan kontraksi otot-otot miss V.

Demikian mbak Shinta, semoga dapat menjawab kekwatiran yg ada.

Minggu, 29 Mei 2011

Masih Perawan Enggak

Ani : saya mau tanya dok,apa orang yang ngelakuin malam pertama itu ga berdarah, apa itu masih perawan apa enggak ?, trus ia tuh blm pernah ngelakuin sebelumnya, itu termasuk penyakit apa enggak ?

Ketika seorang wanita kehilangan keperawanannya, dimungkinkan sedikit berdarah. Keperawanan tidaklah ditentukan satu-satunya pertanda oleh adanya darah yang keluar dari vagina isteri di malam pertama.
Selaput dara (hymen) adalah lapisan tipis yang menghalangi jalan masuk menuju rahim. Ada perempuan yang terlahir tanpa selaput dara, namun kebanyakan wanita memilikinya, ukuran dan bentuknya pun bervariasi dari wanita yang satu dengan wanita lainnya.
Umumnya, selaput dara tidak berupa lapisan utuh yang menutup, ada lubang kecil yang merupakan saluran pengeluaran darah haid. Saat selaput dara robek, bisa terjadi rasa sedikit tidak nyaman dan keluar darah.
Istilah perawan atau tidak, tergantung apakah ia sudah atau belum pernah melakukan hubungan seksual (dan tidak ada konteks dengan penyakit atau bukan). Kalau sudah pernah, maka wanita tersebut disebut tidak perawan. Sebaliknya kalau belum pernah, maka wanita tersebut disebut perawan. Jadi keluarnya darah tidak dapat digunakan sebagai tanda apakah seorang perempuan disebut perawan atau tidak.

Penis Lembek

Reza : saya mau tanya dok, kenapa ya dok penis saya lembek kalo lagi ereksi ?, makasih dok

Untuk mengetahui kekerasan ereksi dipakai tool yang disebut “Erection Hardness Score” (EHS) dari Dr. Goldman. EHS adalah diagram mengenai kualitas kekerasan ereksi yang terdiri dari grade 1 sampai 4.
- EHS grade 1 = penis membesar, namun tidak keras.
- EHS grade 2 = penis keras, namun tidak cukup untuk ereksi.
- EHS grade 3 = penis cukup keras untuk penetrasi, namun tidak maksimal (sub optimal).
- EHS grade 4 = penis keras seluruhnya dan tegang sepenuhnya (optimal).
Pada kasus pak Reza mungkin telah terjadi disfungsi ereksi karena ketidakmampuan mencapai ereksi penis yang cukup. Masyarakat sering memberikan sebutan “impoten” pada kasus disfungsi ereksi. Disfungsi ereksi dapat disebabkan oleh faktor psikis atau fisik. Diduga sekitar 10 – 15 persen pria Indonesia yang sudah menikah mengalami gangguan seksual ini.
Beberapa contoh gangguan atau penyakit yang dapat mengakibatkan disfungsi ereksi ialah penyakit kencing manis (diabetes mellitus), kolesterol tinggi, gangguan pembuluh darah misalnya karena merokok, dan menurunnya kadar hormon androgen. Di samping itu terdapat beberapa macam obat dan operasi yang dapat juga menyebabkan disfungsi ereksi, misalnya alkohol yang berlebihan, beberapa obat tekanan darah tinggi, hormon esterogen, beberapa obat penenang, operasi prostat dan penis.
Dengan kekerasan ereksi yang optimal bagi pak Reza dengan meningkatkan kekerasan ereksi dari grade sub-optimal (EHS grade 3) hingga ke grade optimal (EHS grade 4) dapat meningkatkan kepuasan seksual, kualitas orgasme dan hasrat seksual, meningkatkan rasa percaya diri dan kepuasan dalam hubungan dengan pasangan.

Penis Kurang Keras

Canung : selamat pagi dok, saya mau tanya penis saya kurang keras dan kalau ML cepat keluar dan kalau pagi hari bangun tidur tidak ereksi, dan adakah obat menormalkan penis saya seperti semula ?. terima kasih.

Biasanya setiap pagi penis akan “terbangun” (morning erection) yang dihubungkan dengan kadar hormon testosteron yang cukup tinggi dalam irama circadian. Kadar testosteron akan menurun secara perlahan dengan bertambahnya usia, yang dimulai kira – kira pada usia 40 tahunan (terjadi “aging process” – proses penuaan) atau karena sebab-sebab lain.
Pada kasus pak Canung telah terjadi disfungsi ereksi adalah ketidakmampuan mencapai atau mempertahankan ereksi penis yang cukup untuk melakukan senggama yang memuaskan. Masyarakat sering memberikan sebutan impoten pada kasus disfungsi ereksi. Disfungsi ereksi dapat disebabkan oleh faktor psikis atau fisik.


Diduga sekitar 10 – 15 persen pria Indonesia yang sudah menikah mengalami gangguan seksual ini.
Untuk ejakulasi yang cepat keluar harus diketahui secara mendetail, apakah karena ereksi yang tidak maksimal menyebabkan ejakulasi yg lebih cepat atau karena ejakulasi yang cepat sehingga ereksi dirasakan oleh pak Canung tidak maksimal.
Disfungsi ereksi dapat diatasi / dinormalkan kembali. Untuk mengatasinya, lebih dulu diperlukan pemeriksaan agar penyebabnya dapat diketahui. Disfungsi ereksi yang disebabkan oleh kecemasan, misalnya, tentu memerlukan penanganan yang berbeda dengan disfungsi ereksi yang disebabkan oleh penyakit kencing manis. Disfungsi ereksi yang disebabkan oleh kekurangan hormon, atau penangananya berbeda dengan disfungsi ereksi akibat tingginya kadar kolesterol di dalam darah. Demikian juga disfungsi ereksi karena penyebab yang lain. Tanpa pemeriksaan, usaha mengatasi disfungsi ereksi tidak efektif, bahkan sangat mengandung resiko.

Status Janin

Selamat pagi dok, saya mau tanya seandainya cairan sperma sudah menjadi daging/buah hati berusia 2 bln, kemudian si perempuan yang mengandungnya beralih hubungan dengan yang lain, apakah yang terjadi pada jabang bayi tersebut??, dikatakan anak hasil yang pertama berhubungn, dan apakah cairan sperma laki yang kedua akanterbuang begitu saja, setelah berhubungan ?, sedangkan dia sudah ada janin. Berusia 2 bln, seandainya perempuan itu, awalnya blm hamil kemudian dilakukan secara lain hari dengan 2 lelaki, dan apakah bayi itu anak saya, saya sudah berusaha untuk melakukan tes DNA, tapi perempuan tersebut menolaknya, akan takut bayi tersebut adalah anak saya, mohon pertolongannya dok.

Untuk hamil, seorang wanita hanya dapat terjadi ketika masa subur. Jika hubungan intim terjadi pada masa ovulasi atau masa subur maka ada kemungkinan sel sperma dalam saluran reproduksi wanita akan bertemu dengan sel telur wanita yang baru dikeluarkan pada saat ovulasi. Bila setelah sel sperma berhasil menembus ke dalam sel telur, maka sel sperma lain tidak dapat lagi masuk lagi. Pertemuan atau penyatuan sel sperma dengan sel telur inilah yang disebut dengan pembuahan / fertilisasi.



Setelah pembuahan, terjadi perubahan hormonal pada diri wanita agar janin yang dikandungnya dapat tumbuh dan berkembang di rahim, sekaligus tidak terjadi ovulasi selama masa kehamilan. Bila ada hubungan intim pada masa ini, tidak dapat menghasilkan kehamilan.

Namun, bila seorang wanita awalnya belum hamil kemudian melakukan hubungan intim dengan 2 pria yang berbeda dalam hari yang berbeda. Bila harinya agak berjauhan lebih mudah dilacak, karena pada wanita terdapat siklus yang terdiri dari fase folikuler, ovulatoar, luteal dan menstruasi (haid). Pada masa di luar fase ovulatoar, seorang wanita tidak dalam keadaan subur yang berarti tidak akan ada kehamilan pada masa tersebut.

Tes DNA merupakan metode yang memiliki sensifitas & spesifitas yang tinggi dalam menentukan uji paternalitas. Bila ada penolakan dari pihak wanita, lakukanlah pendekatan secara kekeluargaan.

Onani Pada Remaja

Vicentius : Dok saya mau tanya, jikaonani itu sehat apa tidak ya dok??, lalu apakah ada efek sampingnyatidak??, saya remaja umur 16 tahun, dan dalam seminggu saya bisa 3 – 4x onani, terima kasih.

Tidak benar bahwa melakukan masturbasi tidak baik bagi kesehatan. Apalagi remaja yang beranjak dewasa merupakan cara mengeksplorasi dan menikmati respon seksual yang ada dalam diri sendiri. Yang menjadi masalah bila masturbasi dilakukan secara “berlebihan” (dalam sehari berkali – kali) sehingga menjadi tidak sehat. Bila masturbasi dilakukan secara berlebihan maka bagi pria yang belum menikah dapat mengganggu kegiatan belajar, olahraga, aktivitas sehari-hari, maupun kehidupan sosial dengan remaja lain.
Masturbasi mungkin sebuah gejala / manifestasi masalah lain yang melatarbelakanginya seperti kecemasan emosional yang hebat, yang melakukan masturbasi untuk mengurangi kecemasan yang ada atau menghibur diri dari masalah-masalah yang dialami.
Masturbasi dapat dihilangkan dengan menekan dorongan seksual yang ada dengan melakukan aktivitas mental dan fisik secara seimbang seperti meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME, melakukan aktivitas fisik yang positif seperti berolah raga, menjalin pergaulan dengan teman sebaya, serta menghilangkan stimulasi akan dorongan seksual baik itu secara visual (gambar), auditorik (suara), olfaktorik (penciuman), taktil (raba) maupun imaginatif (fantasi).
Bila dengan dorongan seksual tidak dapat dikendalikan, dapat menikah (bagi yang sudah cukup umur & single), menjalani hipnoterapi, psikoterapi maupun pengobatan dengan obat-obatan seperti hormonal, neuroleptik ataupun tranquilizer.

Kurang Puas

Sutrisno : Dok saya ada masalah, mengapa saya kalau hubungan intim selalu kurang puas, padahal kalo setiap main bisa 5x dalam semalam??, sampai saya mempunyai istri 4, sampai semua istri saya blm bisa menandingi permainan sex saya, sampai 2 istri saya kemaluannya sampai dijahit, padahal saya tidak memakai obat kuat sama sekali, diri saya jika melihat pakaian orang yang tersingkap atau terbuka dan pakaian tipis/ketat, barang saya langsung bangun, yang ingin saya tanyakan Normalkah diri saya??dan adakah obat yang bisa mengurangi daya sex saya??, dan kemana saya harus berobat??, dan jika ada wanita yang bisa mengalahkan pertandingan sex saya akan saya nikahkan, mohon bantuannya dok. Terima kasih.

Perlu diekplorasi lebih lanjut mengapa pak Sutrisno selalu kurang puas dengan hubungan intim disertai dengan gairah seks atau libido yang sangat tinggi dan juga pasangan. Libido sangat berpengaruh terhadap kehidupan seksual, seseorang dengan libido tinggi cenderung untuk memaksa keinginan seksualnya pada pasangan maupun menikah berulang kali.
Perlu ekplorasi juga mengenai masalah seksual pada istri yang tak terungkap seperti menurunnya libido, bangkitan seksual, orgasme yang mungkin terjadi, masalah tersebut akan bertambah bila istri anda mulai memasuki masa menopause dimana terjadi penurunan hormon estrogen sehingga terjadi penipisan dinding vagina dan penurunan lubrikasi dinding vagina ditambah lagi bila istri anda juga menderita penyakit kronis yang mempengaruhi pembuluh darah seperti hipertensi, diabetes mellitus dan sebagainya sebagai akibat itu semua akan menyebabkan nyeri bila melakukan hubungan seksual (dispareunia) bahkan trauma pada alat vital.
Bila dirasakan pak Sutrisno kurang terpuaskan secara seksual dari perkawinan yang ada, bahkan mencari lagi serta tidak dapat mengendalikan libido yang timbul tentu harus diterapi. Pernikahan bukanlah solusi untuk mengatasi masalah yang ada.
Saran saya, sebaiknya diperiksakan ke ahli seksual baik pak Sutrisno maupun pasangan dalam mengekplorasi permasalahan agar dapat diberikan konseling maupun terapi dengan obat-obatan seperti hormonal, neuroleptik ataupun tranquilizer.

Gairah Seks Isteri Kurang

Adi : selamat siang dok, saya mau tanya, kenapa gairah sex istri saya kurang ?, trus dikasih obat apa ya dok ?, apakah dikasih obat perangsang ?

Banyak masalah seksual pada istri yang tak terungkap seperti menurunnya libido (gairah seks yang kurang), bangkitan seksual, orgasme yang mungkin terjadi sebelum anda mengalami disfungsi ereksi ataupun sebagai akibat dari disfungsi ereksi yang anda derita, masalah tersebut akan bertambah bila istri anda mulai memasuki masa menopause dimana terjadi penurunan hormon estrogen sehingga terjadi penipisan dinding vagina dan penurunan lubrikasi dinding vagina ditambah lagi bila istri anda juga menderita penyakit kronis yang mempengaruhi pembuluh darah seperti hipertensi, diabetes mellitus dan sebagainya sebagai akibat itu semua akan menyebabkan nyeri bila melakukan hubungan seksual (dispareunia) sehingga istri selalu menghindar bila diajak melakukan aktifitas seksual.
Obat perangsang tidaklah menyelesaikan masalah bila diberikan tanpa pemeriksaan dan mengetahui penyebab yang melatarbelakangi permasalah isteri dan mungkin juga ada permasalahan dengan kesehatan seksual pak Adi (sebagai pasangan) yang juga perlu diekplorasi.
Dokter akan memeriksa pak Adi dan isteri secara lengkap dan memerlukan rujukan untuk pemeriksaan laboratorium, sehingga dokter dapat menentukan penyebab dan langkah selanjutnya. Untuk pengobatan baru diberikan berdasarkan hasil pemeriksaan yang teliti mengenai latar belakang yang menyebabkan penurunan gairah seks.
Saran : segeralah berkonsultasi dengan tenaga ahli dibidang seksual yang berpraktek di wilayah perumahan pak Adi.

Perbesar Penis

Sandi : saya mau tanya dok apakah hasrat berhubungan sesama jenis bisa dihilangkan ?, dan apakah penis dapat diperbesar ?, terima kasih.

Hasrat berhubungan dengan sesama jenis dapat diminimalisir dengan menjalani “conversion therapy atau sexual reorientaion therapy“ secara teratur. Orientasi seksual pada manusia menurut Kinsey’s continuum of sexual orientation yang berdasarkan feeling of attraction dan perilaku seksual, ada 7 skala dari 0 (ekslusif heteroseksual, tanpa homoseksual) sampai 6 (ekslusif homoseksual, tanpa heteroseksual).
Mikropenis atau penis sangat kecil merupakan masalah bagi kaum pria dimana yang bersangkutan merasa rendah diri, kurang percaya diri dan perasaan ketakutan bila tidak dapat memuaskan pasangan. Banyak fakta yang mempengaruhi psikologis seorang pria baik kebudayaan dimana penis dihubungkan dengan kejantanan (maskulin), seperti patung - patung, gambar - gambar yang melambangkan laki-laki dengan penis yang besar, demikian pula pornografi (baik film, website, majalah, dll), sehingga seorang laki - laki mempunyai anggapan yang “overestimate” mengenai rata-rata ukuran penis dan “underestimate” terhadap ukuran penisnya sendiri.
Berdasarkan definisi yang dimaksud dengan mikropenis adalah bila penis dalam keadaan tidak ereksi ditarik dan diukur dengan penggaris, panjang penis kurang dari 2,5 standar deviasi sesuai dengan ukuran pada umur yang sesuai dan bentuk anatomi normal.
Pertumbuhan penis berhenti pada akhir pubertas bersamaan dengan berhentinya pertumbuhan tinggi badan, karena itu pengobatan diberikan sebelum berakhirnya masa pubertas. Setelah puber, penis tidak dapat diperbesar lagi. Yang dapat dilakukan hanya pembesaran secara kosmetik saja.

Air Mani Encer

Ian : selamat pagi dok, mau tanya apakah mani yang setengah kental/encer itu tandanya mandul ?, dan apakah mani yang sudah masuk kedalam vagina terus keluar tidak bisa menjadi anak ?, terima kasih dok.

Selamat pagi juga pak Ian. Spermatozoa diproduksi dalam testis, ketika bercampur dengan cairan kelenjar seks aksesori, menjadi semen (biasanya dikenal juga sebagai ejakulat). Mekanisme neurofisik yang menginduksi emisi dan ekspulsi adalah orgasme. Orgasme pada manusia tergantung pada mekanisme feedback antara stimulasi langsung penis dan eksitasi sistem saraf pusat. Sekali orgasme terjadi, emisi dan ekspulsi seharusnya secara otomatis terjadi.
Warna normal semen adalah putih abu-abu (putih mutiara). Apabila warna putih jernih dimungkinkan konsentrasi spermatozoa ekstrim-oligozoospermia atau azoospermia yang dimasyarakat sering menafsirkan dengan istilah “mani encer”. Untuk istilah mandul (steril) bila dari pemeriksaan mikroskopis setelah sentrifugasi tidak ditemukan sperma sama sekali (= 0) yang dilakukan setidaknya 2 kali dengan dalam jangka waktu yang berbeda.
Untuk hamil, pihak pria harus memiliki sperma yang baik secara kualitas dan kuantitas (konsentasi yang cukup, motilitas / gerak sperma yang gesit, bentuk sperma normal dalam range normal serta tidak ada parameter lain yang dapat mengganggu) dan pihak wanita ada sel telur yang dikeluarkan pada fase ovulasi (masa subur), saluran telur dapat dilewati oleh sperma dan sel telur, rahim dengan bentuk normal, dinding endometrium yang cukup tebal, serta tidak ada kista / tumor rahim. Walaupun air mani yang disemprotkan ke dalam vagina terus keluar lagi bila dilakukan pada masa subur wanita, akan ada kemungkinan untuk hamil.

Homo & Biseksual Bisa Sembuh ?

Nacker : Selamat pagi dok saya mau tanya apakah GAY,BISEx, LESBI bisa sembuh ?, kalau bisa bagaimana caranya ?, terima kasih dok

Biseksual (ketertarikan seksual baik pria dan wanita) terjadi lebih banyak pada wanita daripada pria. Gairah yang tinggi pada wanita dihubungkan dengan peningkatan ketertarikan seksual pada pria dan wanita secara bersama-sama (Lippa, 2006). Sedangkan pada gay, lesbian dihubungkan dengan ketertarikan seksual hanya pada sesama jenis.
Orientasi seksual pada manusia menurut “Kinsey’s continuum of sexual orientation” yang berdasarkan feeling of attraction dan perilaku seksual, ada 7 skala dari 0 (ekslusif heteroseksual, tanpa homoseksual) sampai 6 (ekslusif homoseksual, tanpa heteroseksual).
Sejak tahun 1973, asosiasi psikiater Amerika tidak menggolongkan homoseksual ke kategori diagnostik gangguan mental. Hasrat berhubungan dengan sesama jenis (homoseksual, gay / lesbi), dapat diminimalisir dengan menjalani “ conversion therapy atau sexual reorientaion therapy“ secara teratur.
Namun, banyak terapis dan konselor mengubah fokus terapi dari mengubah seksual orientasi ke “gay-affirmative therapy” dalam rangka membantu agar penderita dapat hidup dalam komunitas tempat tinggal mereka. Adanya masalah negatif dengan lingkungan komunitas tempat tinggal penderita yang lebih signifikan daripada homoseksual itu sendiri.

Vagina Berdarah

Rommie : dok saya mau tanya, kenapa setiap saya berhubungan intim dengan istri saya, vagina istri saya selalu berdarah ?, terima kasih dok

Karena setiap berhubungan intim selalu berdarah pada vagina dapat di eliminasi mengenai hubungan intim pada masa haid yang biasanya berwarna agak kecoklatan.
Bila yang keluar adalah darah segar dan selalu keluar setelah berhubungan, maka kemungkinan terbesar adalah trauma pada saluran vagina pada saat berhubungan. Untuk menghindari hal ini, lakukanlah foreplay yang lebih lama saat akan berhubungan intim sehingga vagina terlubrikasi dengan baik, bila kurang masih belum mencukupi, dapat menggunakan pelumas buatan dengan yang banyak tersedia (Durex play, Fiesta gel, K-Y jelly, Espire – warm jelly).
Adanya darah setelah berhubungan seks harus selalu diwaspadai, karena dapat merupakan salah satu tanda adanya kelainan pada mulut rahim (serviks). Adanya erosi (luka) pada mulut rahim, polip pada mulut rahim, infeksi pada vagina (vaginitis) yang membuat dinding vagina tipis atau pun cervicitis (mulut rahim terinfeksi) dapat menjadi penyebab perdarahan setelah hubungan intim. Selain, kemungkinan yang paling berbahaya adalah kanker mulut rahim (serviks). Jangan anggap enteng penyakit yang diderita isteri, sebaiknya isteri pak Rommie berkonsultasi dengan dokter kandungan untuk pemeriksaan lebih seksama.

Penis Gak Pernah Bangun

Fadil : selamat pagi dok, saya mau tanya kenapa ya penis saya ga pernah bangun ?, terima kasih dok

Biasanya setiap pagi penis akan “terbangun” (morning erection) yang dihubungkan dengan kadar hormon testosteron yang cukup tinggi dalam irama circadian. Kadar testosteron akan menurun secara perlahan dengan bertambahnya usia, yang dimulai kira – kira pada usia 40 tahunan (terjadi “aging process” – proses penuaan) atau karena sebab-sebab lain.
Untuk terjadinya ereksi perlu rangsangan yang berasal dari :
- Sinyal psikogenik yang berasal dari sinyal seksual melalui pengelihatan (visual), penciuman (olfaktori), suara (audiotori), fantasi (imaginatif) dan atau raba (taktil).
- Sinyal motorik yang berasal dari saraf kavernosus penis.
- Sinyal sensorik yang berasal dari saraf dorsalis penis.
Pada kasus pak Fadil mungkin telah terjadi disfungsi ereksi yaitu ketidakmampuan mencapai atau mempertahankan ereksi penis yang cukup untuk melakukan senggama yang memuaskan. Masyarakat sering memberikan sebutan “impoten” pada kasus disfungsi ereksi. Disfungsi ereksi dapat disebabkan oleh faktor psikis atau fisik. Diduga sekitar 10 – 15 persen pria Indonesia yang sudah menikah mengalami gangguan seksual ini.

Mengatasi Keputihan

Any : saya mau tanya dok, bagaimana caranya mengatasi keputihan yang saya alami ?

Organ intim wanita dibatasi oleh sel-sel, yang secara alamiah bisa memproduksi cairan yang bisa membersihkan area kewanitaan. Fungsinya juga untuk menjaga daerah intim wanita tetap terlumasi dan terlindung dari infeksi. Cairan organ intim yang normal berwarnanya jernih, tidak berbau, tidak gatal pada area intim.
Keputihan atau fluor albus merupakan sekresi vaginal abnormal pada wanita. Keputihan yang disebabkan oleh infeksi biasa disebut juga vaginitis dengan keluarnya cairan organ intim yang :
- Berwarna keabu-abuan, kekuningan atau kehijauan.
- Berbau amis atau busuk.
- Jumlahnya lebih banyak dari biasanya.
- Sering timbul rasa sakit atau gatal-gatal pada area intim.
- Kadang terasa nyeri saat buang air kecil.
- Terasa nyeri dan tak nyaman saat berhubungan seks.
Bu Any, sangat penting untuk diterapi dan disembuhkan vaginitis yang diderita. Iritasi kronis dari infeksi jangka panjang dapat merupakan predisposisi untuk terjadinya perubahan sel-sel di serviks untuk terjadinya kanker.
Saran :
- Makan dengan gizi seimbang (konsumsi rendah gula dan karbohidrat).
- Menjaga kesehatan dengan istirahat cukup, tidur cukup dan berolahraga.
- Menjaga kebersihan area genital dengan menggunakan sabun dengan pH yg sesuai, arah cebok dari depan ke belakang, menggunakan celana dalam yang dapat menyerap keringat dan tidak terlalu ketat, hindari penggunaan cairan pembersih vagina secara berlebihan, serta membersihkan area genital pasangan sebelum hubungan intim.
- Agar terapi pada wanita yang mengalami keputihan dapat tuntas, perlu juga diperiksakan pihak pria apakah juga terjadi infeksi di kelenjar aksesoris pria (Male Accessory Gland Infection / MAGI) agar tidak terjadi ping-pong fenomena.

Keluarin Cairan

Dedi : selamat pagi dok, saya mau tanya, kenapa setiap saya nonton film porno atau baca buku porno penis saya selalu ngeluarin cairan yah ?, apa ini yang dinamain ejakulasi dini dok ?

Normal ejakulasi dibagi dalam 2 fase yaitu fase emisi yang dipicu oleh system syaraf otonom daerah T10-12 dan L1-2 dari sumsum tulang belakang, sehingga timbul kontraksi dari otot – otot vas deferens (saluran sperma), prostat dan vesika seminalis dan menyebabkan berkumpulnya semen (cairan sperma + spermatozoa) di urethra. Dan diikuti fase ejakulasi berupa aktifnya otot somatis daerah pinggul bawah dan penis disertai menutupnya katup dari kandung kencing, menyebabkan terdorongnya sperma dari urethra keluar.
Mekanisme neurofisik yang menginduksi emisi adalah orgasme. Orgasme pada manusia tergantung pada mekanisme feedback antara stimulasi langsung penis dan eksitasi sistem saraf pusat. Cairan yang dikeluarkan berasal dari kelenjar bulbourethra (Cowper) dan littre yang berwarna bening seperti cairan pelumas dengan volume sangat sedikit (sekitar 0,1 ml).
Bila yang dikeluarkan bervolume 2 sampai 6 ml adalah merupakan ejakulat yang merupakan campur cairan kelenjar seks aksesori (epididymis, vesika seminalis, prostat, kelenjar bulbourethra dan littre) dengan sperma yang diproduksi dalam testis.
Ejakulasi dini adalah ejakulasi yang terjadi dalam waktu singkat dengan adanya rangsangan yang minimal belum diinginkan dan membuat perasaan kecewa baik bagi yang bersangkutan atau pasangan atau kedua-duanya. Ejakulasi dapat terjadi sebelum, saat dimasukkan atau beberapa kali gesekan di dalam vagina.
Ejakulasi harus dengan penetrasi penis ke vagina, bila tidak ada penetrasi maka tidak memenuhi kriteria untuk gangguan ejakulasi (dini).

Lima Menit Sudah Keluar

Agung : Selamat siang dok, saya mau tanya kenapa kok saya setiap berhubungan dengan istri saya baru lima menit sudah keluar ?, saya malu sama istri saya dok.

Selamat siang juga pak Agung, ejakulasi yang terjadi dalam lima menit tidak masuk dalam kriteria ejakulasi dini, ejakulasi dini adalah ejakulasi yang terjadi dalam waktu singkat dengan adanya rangsangan yang minimal belum diinginkan dan membuat perasaan kecewa baik bagi yang bersangkutan atau pasangan atau kedua-duanya. Ejakulasi dapat terjadi sebelum, saat dimasukkan atau beberapa kali gesekan di dalam vagina.
Karena ketidakmampuan pak Agung menahan ejakulasi sampai istri mencapai orgasme sehingga merasa malu. Agar pak Agung dapat mengendalikan ejakulasi agar terjadi sesuai dengan waktu yang diinginkan dapat berlatih beberapa metode :
a. Metode Senam Kegel : saat akan berkemih, tahan urine yang akan keluar selama setengah menit. Lalu, keluarkan. Lakukanlah kegiatan ini hingga tiga kali penahanan selama berkemih.



b. Metode "Stop and Start" melibatkan rangsangan seksual sampai pada saat dimana pihak pria merasa akan berejakulasi, kemudian rangsangan itu dihentikan selama tiga puluh menit dan kemudian kembali ke keadaan semula. Dapat diulang beberapa kali sampai waktu ejakulasi yang diinginkan tiba, dan pada kali terakhir ini rangsangan dapat dilanjutkan hingga ejakulasi terjadi.

c. Metode Tekan (Squeeze) dilakukan dengan cara mengadakan perangsangan seksual hingga si pria merasa sudah akan berejakulasi, pada saat itu ia atau pasangannya menekan perlahan ujung penisnya untuk beberapa saat dan menahan rangsangan seksual lebih lanjut selama 30 detik, lalu kemudian melanjutkan perangsangan kembali. Dapat diulangi oleh pihak pria atau pasangannya dan perangsangan dapat terus dilanjutkan sampai ejakulasi terjadi.
Selain latihan metode diatas, disarankan waktu foreplay yang lebih lama agar pasangan dapat mencapai kepuasan seksual, karena dari berbagai survei kepuasan seksual pada wanita dengan penetrasi penis hanya sekitar 5 %.

Cara Hentikan Ngeseks

Edhi : dokter berbahayakah ngesex hampir setiap hari dengan lawan jenis ataupun tanpa lawan jenis buat seorang yang blm menikah dan bagaimana cara menghentikannya ?

Tidak ada bahayanya melakukan hubungan seks maupun masturbasi setiap hari. Yang menjadi masalah bila masturbasi dilakukan secara “berlebihan” (dalam sehari berkali – kali) sehingga menjadi tidak sehat. Bila masturbasi dilakukan secara berlebihan maka bagi pria yang belum menikah dapat mengganggu kegiatan kerja, olahraga, aktivitas sehari-hari, maupun kehidupan sosial.
Masturbasi mungkin sebuah gejala / manifestasi masalah lain yang melatarbelakanginya seperti kecemasan emosional yang hebat, yang melakukan masturbasi untuk mengurangi kecemasan yang ada atau menghibur diri dari masalah-masalah yang dialami. Masturbasi juga dapat dilakukan tanpa tujuan yang lebih dikenal dengan obsesif kompulsif, yang perlu dilakukan terapi oleh ahli kedokteran jiwa.
Dalam keadaan tidak dapat mengontrol melakukan hubungan seksual dengan bukan pasangan sah, maka masturbasi merupakan salah satu jalan keluar yang tidak berisiko.
Perlu diingatkan mengenai akibat hubungan diluar pernikahan seperti kehamilan yang tidak diinginkan, penularan penyakit akibat hubungan seksual (GO, sifilis, HIV, dll), maupun melanggar norma agama dan hukum positif.
Untuk mengendalikan dorongan seksual, maka disarankan utuk melakukan aktivitas fisik dan mental yang positif merupakan cara yang sangat dianjurkan dan meng hindari semua bentuk rangsangan seksual baik yang berasal dari sinyal psikogenik yang datang dari sinyal seksual melalui pengelihatan (visual), penciuman (olfaktori), suara (audiotori), fantasi (imaginatif) dan atau raba (taktil), sinyal motorik yang berasal dari saraf kavernosus penis maupun sinyal sensorik yang berasal dari saraf dorsalis penis.

Dengar Suara Wanita

A-F :saya mau tanya dok, kenapa setiap saya denger suara wanita di HP, dan setiap saya melihat wanita yang aduhai libido saya langsung naik dan saya harus menuntaskannya dikamar mandi, kalo tidak dituntaskan pala saya akan pusing dan tidak bisa tidur, dan hal itu bisa terjadi 4x dalam sehari, yang ingin saya tanyakan apakah saya mempunyai kelainan sex ? Terima kasih dok.

Gairah seksual (libido) normal dirasakan oleh setiap orang sehat dan normal. Kuat tidaknya respon yang diterima sangat tergantung dengan rangsangan yang saudara terima, baik rangsangan berupa psikis maupun fisik. Sebagaiman yang diceritakan bila tidak ada penuntasan maka dapat menyebabkan pada gangguan somatis seperti sakit kepala, tidak bisa tidur merupakan indikasi adanya kelainan.
Masturbasi dapat dihilangkan dengan menekan dorongan seksual yang ada dengan melakukan aktivitas mental dan fisik secara seimbang seperti meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME, melakukan aktivitas fisik yang positif seperti berolah raga, menjalin pergaulan dengan teman - teman, serta menghilangkan stimulasi akan dorongan seksual baik itu secara visual (gambar), auditorik (suara), olfaktorik (penciuman), taktil (raba) maupun imaginatif (fantasi).
Bila dengan dorongan seksual tidak dapat dikendalikan, dapat menikah (bagi yang sudah cukup umur & single), menjalani hipnoterapi, psikoterapi maupun pengobatan oleh ahli dibidang seksual.

Efek Mengeluarkan Sperma

Bejo : dok jika setiap hari saya mengeluarkan sperma kira-kira berbahaya ga ya dok ?, dan untuk dalam jangka waktu lama apakah ada efeknya ?

Aktivitas hubungan intim dengan frekuensi setiap hari biasanya dilakukan oleh pasangan / pengantin baru, maupun pada pria yang belum menikah dengan melakukan masturbasi sampai terjadinya ejakulasi.
Sperma diproduksi oleh testis secara kontinyu dan bergabung dengan plasma semen yaitu cairan yang diproduksi oleh kelenjar aksesori pria (epididymis, vesika seminalis, prostat, cowper) untuk membentuk ejakulat.
Bila ejakulasi setiap hari dilakukan dalam jangka waktu lama, tubuh dapat beradaptasi untuk meningkatkan memproduksi sperma dan cairan plasma semen seperti sebelumnya. Namun bila frekuensi hubungan intim / masturbasi dilakukan secara berlebihan maka akan mengganggu hubungan dengan pasangannya bila telah menikah, bila belum menikah dapat mengganggu kegiatan belajar, olahraga, aktivitas sehari-hari, maupun kehidupan sosial dengan teman-teman sebaya karena energi yang terpakai untuk aktifitas ini.
Bila mastubasi dilakukan tanpa ada tujuan dan dalam sehari dapat berkali-kali mungkin mengalami gangguan jiwa yang disebut obsesif kompulsif, yang perlu dilakukan terapi oleh ahli kedokteran jiwa.

Gatal di Pubes

Firman : dok saya mau tanya rambut kemaluan saya gatal, perih, dan merah, kenapa ya dok ? dan ada obatnya ya ga kira-kira ?
terima kasih.


Daerah kelamin cenderung lembap, pada pubes yang tidak dirawat dengan baik akan mudah timbul infeksi, bau tidak sedap dan mengganggu reproduksi. Penularan melalui hubungan intim pun dapat terjadi yang mengenai bulu kemaluan (pubes). Yang biasanya memberikan keluhan rasa gatal, perih dan merah di pubes disebabkan oleh kutu yang disebut Phpirus Pubes.
Untuk mengatasi hal tersebut, memakai celana dalam yang cukup longgar dan mudah menyerap keringat, handuk maupun celana dalam direbus atau dicuci dengan cairan Bayclin dan lakukan pencukur pubes baik pak Firman maupun pasangan secara bersama-sama, sehingga kedua-duanya dalam keadaan bersih. Karena kutu pada bulu kemaluan dapat saling menularkan, dan bila hanya pak Firman yang dicukur bersih sedangkan pasangan tidak, sulit untuk memutuskan mata rantai penyakit kutu tersebut yang akan menularkan kembali ketika sudah tumbuh rambut (disebut juga fenomena ping - pong).
Apabila dengan cara mencukur pubes belum ada perbaikan, sebaiknya berkonsultasi ke dokter kulit untuk diberikan obat yang bisa untuk menghilangkan kutu phpirus pubes beserta telur-telurnya.

Payudara

Wulan : dok gimana ya agar payudara kencang kembali ?

Sama seperti bagian tubuh lain, payudara pun dapat mengendur terutama ibu-ibu yang pernah hamil dan menyusui, di mana payudaranya tidak lagi kencang akibat menyusutnya jaringan dan kelenjar susu. Penyebab lain, seperti melemahnya jaringan ikat penyangga payudara dan elastisitas kulit payudara yang berkurang karena usia / proses aging.
Tips agar payudara untuk tetap kencang :
- Konsumsi makanan dengan gizi seimbang. Konsumsilah makanan dengan gizi seimbang dengan jumlah kalori yang cukup agar berat badan ideal tetap terjaga termasuk payudara agar tetap kencang.
Hormon estrogen pada wanita merupakan hormon yang bertanggung jawab meregulasi jaringan dan kelenjar-kelenjar payudara. Estrogen dapat ditemukan dalam makanan sehari-hari yang berasal dari tanaman yang disebut phytoestrogen" seperti kacang kedelai maupun turunannya (susu kacang, tahu, tofu).
- Hindari gesekan terlalu keras. Kulit payudara mengandung sedikit jaringan kolagen, terutama di bagian areola (bagian kulit sekitar putting yang berwarna kehitaman) dan putting susu seperti handuk dan lulur.
- Jaga kelembaban kulit payudara. Bila kulit kering, gunakan pelembap tanpa pewangi seperti minyak zaitun disertai dengan pijatan ringan .
- Berolahraga secara teratur. Lakukan olahraga untuk memperkuat otot dada. Gerakan olahraga yang dilakukan secara teratur dalam melatih otot-otot dada agar tetap kencang.
- Gunakan bra yang sesuai. Pilih ukuran bra yang sesuai dengan bentuk dan ukuran payudara agar dapat menopang payudara dengan baik.

Kondom

Sri : dok saya mau tanya apakah seorang suami istri jika selama 4 tahun menggunakan kondom apakah berbahaya efeknya ?
terima kasih


Bu Sri sampai saat ini, belum ditemukan adanya bahaya memakai kondom dalam jangka panjang ketika berhubungan intim.
Yang perlu diperhatikan dalam pemakaian kondom adalah :
- Menggunakan kondom yang masih terbungkus utuh, disimpan pada suhu ruang, tidak terkena matahari langsung dan tidak kadaluarsa.
- Tidak terlambat memasang maupun terlambat melepaskannya, kondom dipasang saat ereksi dan harus dilepaskan setelah terjadi ejakulasi, sebelum penis kembali mengecil (flaccid) untuk mencegah tertinggal di dalam liang vagina.
- Bahan dasar seperti latek (karet alam), spermatisid, pelumas tambahan maupun tambahan rasa (flavour) dapat memberikan reaksi alergi atau iritasi bagi pasangan suami - istri yang menggunakannya, bila terjadi reaksi alergi atau iritasi pilihlah yang berbahan polyurethane tanpa permatisid, tanpa pelumas tambahan atau tanpa flavour.
Demikian bu Sri, semoga dapat menjawab kekhawatiran yg ada mengenai penggunaan kondom dalam jangka waktu lama.

Hamil

Intan : dok saya mau tanya jika saat berhubungan sperma suami saya sudah masuk, lalu tiba-tiba keluar lagi itu kira-kira saya bisa hamil tidak ya dok ? terima kasih.

Miss V merupakan saluran yg buntu, bila pada masa subur hanya sperma yang memiliki kualitas baik yang dapat masuk ke dalam rongga rahim melalui kanalis servikalis sedangkan yang komponen yg lain akan keluar dari miss V dibantu dengan kontraksi otot-otot miss V.
Untuk hamil, pihak pria harus memiliki sperma yang baik secara kualitas dan kuantitas (konsentasi yang cukup, motilitas / gerak sperma yang gesit, bentuk sperma normal dalam range normal serta tidak ada parameter lain yang dapat mengganggu) dan pihak wanita ada sel telur yang dikeluarkan pada fase ovulasi (masa subur), saluran telur dapat dilewati oleh sperma dan sel telur, rahim dengan bentuk normal, dinding endometrium yang cukup tebal, serta tidak ada kista / tumor rahim.
Untuk hamil hanya dapat terjadi ketika masa subur, untuk menghitung masa subur sebaiknya ada setidaknya ada 6 bulan catatan mengenai haid.
- Bila siklus haid teratur (28 hari) : hari pertama dalam siklus haid dihitung sebagai hari ke-1, masa subur adalah hari ke-12 hingga hari ke- 16 dalam siklus haid.
- Bila siklus haid tidak teratur :
hari pertama masa subur = jumlah hari terpendek – 18, dan
hari terakhir masa subur = jumlah hari terpanjang – 11.
Pada masa ini bila tidak ingin ada kehamilan maka tidak boleh bersanggama. Jila ingin bersanggama maka lakukan sanggama terputus (coitus interruptus/ sperma dikeluarkan diluar) atau dapat menggunakan alat kontrasepsi (kondom, pil, suntik, spiral atau implant). Demikian bu Intan, semoga dapat menjawab kekhawatiran yg ada.

Selalu Cepat Keluar

Andi : selamat siang dok, saya mau tanya, kenapa ya setiap saya berhubungan sperma saya selalu cepat banget keluarnya, biasanya itu karena pengaruh apa dok ?

Pak Andi, ejakulasi yang cepat keluar disebut dengan ejakulasi dini (premature ejaculation), merupakan ejakulasi yang terjadi dalam waktu singkat dengan adanya rangsangan minimal yang belum diinginkan dan membuat perasaan kecewa baik bagi pak Andi, pasangan atau berdua. Ejakulasi dapat terjadi sebelum, saat dimasukkan atau beberapa kali gesekan di dalam vagina.
Penyebab ejakulasi harus dilihat dulu apakah terjadi sejak awal aktif melakukan hubungan intim (lifelong / primer) atau yang terjadi setelah awalnya normal (aquired / sekunder).
Penyebab ejakulasi dini primer disebabkan faktor neurobiologi, stress berkepanjangan, kebiasaan ingin cepat selesai ketika melakukan hubungan intim, gangguan kontrol saraf yang mengatur terjadinya ejakulasi maupun karena kurang berfungsinya serotonin yang berfungsi menghambat terjadinya ejakulasi, sedangkan yang sekunder sering disebabkan oleh radang pada kelenjar prostat dan disfungsi ereksi.
Agar tidak mengakibatkan gangguan hubungan seksual lainnya, ketidakharmonisan keluarga, dan ketidakpuasan baik pada pak Andi dan pasangan. Maka, berkonsultasilah dengan tenaga ahli untuk konseling, peresepan obat-obatan untuk mengatasi ejakulasi dini.

Seks Waktu Datang Bulan

Hendra : Siang dok, saya mau tanya apakah berbahaya jika terlalu sering melakukan hubungan intim ?, & apakah berbahaya juga jika sex disaat istri saya lagi datang bulan ?

Pak Hendra, frekuensi hubungan intim yang terlalu sering selama pak Hendra dan pasangan tidak mempersoalkannya tentu tidak bermasalah / berbahaya. Namun frekuensi yang terlalu sering mungkin mengurangi waktu dan energi yang seharusnya untuk aktivitas kerja, aktivitas sehari-hari, olahraga maupun kehidupan sosial dengan teman, rekan kerja atau tetangga.
Haid merupakan luruh dan dikeluarkannya lapisan endometrium rahim dari tubuh yang disebabkan karena penurunan hormon reproduksi. Hubungan intim disaat istri sedang datang bulan (menstruasi / haid) sebaiknya tidak dilakukan, selain tidak hygine juga tidak baik untuk kesehatan juga dalam perspektif agama maupun budaya banyak yang melarang.
Darah haid merupakan media yang baik untuk berkembangnya kuman, kulit penis dan juga ejakulat yang dikeluarkan tidak bebas dari kuman sehingga dapat sebagai media untuk berpindahnya kuman kepada pasangan.
Hubungan intim yang dilakukan :
- Memperbesar beresiko untuk terjadinya infeksi pada organ reproduksi wanita seperti terjadinya radang pinggul, sumbatan saluran telur.
- Mudah terjadi luka / lecet pada vagina dan penis karena fungsi pelumasan yang berkurang atau bercampur dengan darah haid.
- Pelumasan yang berkurang dapat menimbulkan dispareuni / rasa sakit sewaktu berhubungan intim
Saran : sebaiknya pak Hendra dan isteri berhubungan intim sebelum atau sesudah masa haid.

BAK Sebelum Hub. Seks

Heri : selamat pagi dok, saya mau tanya kenapa setiap kali berhubungan badan istri saya selalu ingin buang air kecil ?
Pak Heri, dapat dilakukan komunikasi dengan pasangan / istri yang selalu ingin buang air kecil agar dapat diketahui dengan lebih jelas alasannya, sehingga dapat diberikan solusi yang tepat.
Ada beberapa kemungkinan istri pak Heri yang selalu buang air kecil :
- Menjaga kebersihan organ intim sebelum berhubungan intim.
- Mengosongkan kandung kemih sebelum hubungan intim untuk mengurangi keinginan buang air kecil pada saat berhubungan intim selain itu dengan kandung kemih penuh akan membebani ginjal dan saluran kemih.
- Tidak kencing sebelum melakukan hubungan seks, hal ini akan menyebabkan uretra penuh. Pada wanita, panjang urethra lebih pendek sehingga ketika terkena gesekan saat berhubungan intim bisa menyebabkan kuman-kuman gampang terdorong masuk ke saluran kencing dan mengakibatkan infeksi saluran kemih (ISK) yang biasa disebut sistitis. Dengan keluhan seperti sakit sewaktu kencing dan anyang-anyangan.
- Khawatir kesulitan untuk mencapai orgasme jika kandung kemih penuh dengan urine.

Cepat Keluar

Cecef : selamat siang dok, saya punya unek-unek, ketika saya bercinta dengan istri, istri saya kurang puas, karena saya begitu cepat mengeluarkan air mani, dan gairah nafsu sayapun hilang, apa itu termasuk penyakit dok ?

Dari cerita pak Cecef hubungan intim yang kurang puas, mengenai air mani (ejakulat) yang cepat keluar dan diikuti dengan gairah nafsu yang hilang merupakan gejala terjadinya ejakulasi dini (premature ejaculation). Salah satu alat diagnostik yang dipakai adalah kuisioner PEDT (premature ejaculation diagnostic tool).


Bila total skor PEDT lebih dari 9 kemungkinan pak Cecef menderita ejakulasi dini, segeralah berkonsultasi dengan tenaga ahli untuk menjalani terapi yang tepat sehingga dapat memberikan kepuasan seksual kepada pasangan seperti sebelumnya.

Agar Bertahan Lama

Rahmat : selamat pagi pak, saya ingin minta solusi untuk berhubungan sex dengan istri agar dapat bertahan lama pak ?

Beberapa hal perlu diperhatikan agar hubungan intim dengan istri dapat bertahan lama (tidak terjadi disfungsi ereksi) :
1. Pelihara kesehatan tubuh dan jiwa secara umum (misalnya menjaga kebugaran tubuh dengan berolah raga, tidur cukup dan teratur, ada waktu untuk beristirahat setelah beraktivitas, ketenangan pikiran (rekreasi), mengurangi kecemasan terhadap kemampuan ereksi, meningkatkan stimulasi seksual, serta menjaga berat badan agar tetap ideal.
2. Jangan menggunakan obat - obatan, ramuan, atau bahan kimia tanpa indikasi yang jelas dan tanpa petunjuk tenaga ahli.
3. Binalah komunikasi yang baik dengan pasangan, termasuk komunikasi seksual.
4. Binalah agar kehidupan seksual dengan pasangan dapat berlangsung harmonis.
5. Usahakan agar hubungan intim tidak merupakan sesuatu kegiatan monoton yang menjemukan dengan melakukan improvisasi dan variasi dalam hubungan intim.
6. Segeralah berkonsultasi dengan tenaga ahli bila pak Rahmat mengalami masalah seksual.

Hubungan ke 2, Payah

Dedi : selamat pagi dok, saya mempunyai keluhan, kenapa pas saya sedang ingin bercinta dengan istri, saat saya nafsunya tinggi cepat keluar begitu, padahal saya masih mau lagi, akan tetapi pas sudah keluar mau berhubungan intim yang kedua kalinya tidak kuat, sampai-sampai saya dibilang payah.

Pak Dedi, siklus respon seksual baik pria maupun wanita terdiri dari fase excitement, plateau, orgasm, dan resolution. Ada perbedaan nyata antara respon seksual pada pria yang berbeda dengan wanita. Salah satu perbedaan signifikan ada pada fase resolution, pada pria ada masa refrakter (refractory period) yaitu waktu minimal yang diperlukan antara setelah fase orgasme dan untuk dapat ereksi kembali / melakukan hubungan intim berikutnya.
Ada beberapa pendapat mengenai masa refrakter pada pria :
- Mekanisme inhibisi persarafan jangka pendek yang di picu oleh ejakulasi.
- Jalur kimia (chemical pathway) antara midbrain dan hipotalamus yang terjadi inhibisi pasca orgame.
- Hormon prolaktin yang disekresi oleh hipofisis anterior mungkin sebagai sakler pemutus secara biologis (biological switch off) yang akan menginduksi terjadinya masa refrakter.
Diperlukan pendidikan seks agar pria dan wanita mengerti respon seksual yang normal terjadi misalnya melalui kursus perkawinan sebelum menikah, sehingga jangan sampai ada kata ‘payah’ yang tentunya akan memberikan efek negatif bagi pak Dedi terhadap hubungan intim kedepannya.

Sperma Keluar Diluar Vagina

Suwandi : selamat siang dok, saya mau tanya nih, saat saya berhubungan sama istri, setelah mencapai puncaknya, kenapa sperma saya keluar diluar vagina istri?? apa itu normal dok ?

Normalnya ejakulat sewaktu hubungan intim dikeluarkan / didepositkan ke forniks posterior vagina. Namun pada beberapa pria yang menderita hipospadi, dimana lubang urethra terdapat di penis bagian bawah (normalnya di ujung penis) akan terjadi gangguan dalam melakukan hubungan seksual, sperma dikeluarkan diluar vagina.
Berat - ringannya hipospadia bervariasi, kebanyakan lubang uretra terletak di dekat ujung penis, yaitu pada glans penis. Bentuk yang lebih berat terjadi jika lubang uretra terdapat di tengah batang penis, pada pangkal penis dan atau di kantong buah zakar (skrotum).
Gejalanya adalah :
- Lubang penis tidak terdapat di ujung penis, tetapi berada di dasar penis
- Penis melengkung ke bawah
- Penis tampak seperti berkerudung karena adanya kelainan pada kulit depan penis
Diagnosis mudah ditegakkan berdasarkan pemeriksaan fisik.
Penangan dilakukan hipospadi adalah pembedahan, tujuan utama pembedahan hipospadia adalah untuk merekonstruksi penis menjadi lurus dengan meatus uretra ditempat yang normal atau dekat normal sehingga aliran urine maupun ejakulat (sperma) arahnya ke depan dan dapat melakukan koitus dengan normal

Bahaya Minum Jamu

Selamat siang dok ?, saya seorang ibu rumah tangga kenapa ya setiap mau berhubungan badan ereksi suami saya ga maksimal, makanya setiap mau berhubungan suami saya selalu minum jamu dan hasilnya ereksi maksimal, yang ingin saya tanyakan apakah ga berbahaya terlalu sering minum jamu ?

Obat bahan alam dapat dikelompokkan menjadi 3 jenis yaitu jamu, obat herbal terstandar, dan fitofarmaka. Jamu merupakan produk herbal tradisional asli Indonesia dibuat dari tanaman obat (baik akar, daun, kulit batang dan atau buah) maupun dari bahan dari tubuh hewan, yang secara turun temurun / empiris dipercaya dapat memberikan manfaat tertentu terhadap tubuh bagi yang meminumnya.
Selain jamu ada obat herbal terstandar yaitu obat bahan alam yang disajikan dari ekstrak alam yang dapat berupa tanaman obat, binatang, maupun mineral dengan peralatan yang lebih kompleks dan didukung penelitian pre-klinik, sedangkan fitofarmaka merupakan bentuk obat bahan alam dari bahan alam yang dapat disejajarkan dengan obat modern karena proses pembuatannya telah terstandar serta ditunjang oleh bukti ilmiah sampai dengan uji klinik.
Namun ketiga jenis obat bahan alam tersubut lebih dikenal dengan nama Jamu.
Bila reaksi jamu itu bisa ‘instant’, maka jamu yang ‘instant’ itu kemungkianan ada campuran bahan kimia. Karena jamu biasanya bereaksi secara perlahan - lahan. Hal ini dikhawatirkan menimbulkan efek samping yang mengganggu metabolisme tubuh. Efek ini dapat berupa sakit kepala yang berkepanjangan, alergi pada kulit hingga kerusakan ginjal, hati maupun organ tubuh lainnya apabila dikonsumsi secara terus menerus.
Jamu dapat dikonsumsi dalam jangka panjang, sebaiknya untuk memilih produk yang berlogo fitofarmaka yang telah dilakukan uji klinik, dibuat melalui proses pembuatan terstandar dan telah diregisterasi di BPOM (Balai Pengawasan Obat dan Makanan).

Alat Bantu Sex

Apakah berbahaya memakai alat bantu sex ?

Penggunaan alat bantu seks selama terbuat dari bahan yang tidak toksik, digunakan sesuai dengan petunjuk pemakaian, dan memperhatikan perawatan yang baik dan benar tentu akan aman untuk digunakan.
Beberapa hal yang dapat berbahaya, seperti :
1. Penggunaan bahan phthalates atau ester phthalate yang mempunyai efek toksik, maupun polivynilchloride (PVC) yang tidak baik untuk kesehatan serta tidak ramah lingkungan.
2. Resiko cedera karena penggunaan alat bantu seks lebih besar dibandingkan dengan tanpa menggunakan alat bantu ketikan berhubungan intim seperti iritasi organ genitalia akibat gesekan dengan alat bantu, reaksi alergi terhadap bahan pembuat alat bantu, dan terjadinya luka lecet.
3. Resiko infeksi organ genitourinaria (bakteri, jamur, virus, dll) dan penularan penyakit seksual menjadi lebih tinggi bila penyimpanan, penggunaan dan kebersihan alat bantu tidak dilakukan dengan benar.
4. Pengunaan yang berlebihan untuk kenikmatan dan kepuasan seksual secara swalayan yang berlebihan dapat mengganggu hubungan dengan pasangan yang merasa terabaikan.

Minum Viagra Terus

Agus : aku punya masalah tentang hubungan seksualku dengan istri, aku selalu kalah atau cepat keluar dan aku ngerasa bosen kalo harus minum viagra setiap kali berhubungan dengan istri, kira-kira ada ga cara buat ngobatinnya agar bisa kembali normal & bisa tahan lama ?

Dalam aktivitas seksual suami – isteri, tidak ada yang kalah atau menang. Tetapi saling berbagi dan saling memberikan kepuasan seksual kepada pasangan. Bila ada pemikiran seperti itu maka pak Agus akan mencari cara untuk selalu menjadi pemenang. Salah satu cara tersebut adalah dengan minum viagra (sildenafil sitrat) setiap berhubungan intim, yang dengan penggunaan jangka lama pak Agus menjadi bosan.
Sildenafil sitrat merupakan obat erektogenik yang berfungsi menghambat cGMP menjadi inactive GMP sehingga ereksi dapat tetap keras. Sebaiknya pak Agus juga memeriksakan diri ke dokter mengenai hal – hal apa yang menjadi latarbelakang disfungsi ereksi, seperti endokrin (hormon), neurogenik (saraf), psikogenik (psikis), vasculogenik (pembuluh darah), kondisi khusus (penuaan, kencing manis, gagal ginjal kronis) maupun iatrogenik (penggunaan obat-obatan, bedah, radioterapi)
Agar fungsi ereksi terpelihara baik sebaiknya lakukan komunikasi dengan pasangan, mengurangi kecemasan terhadap kemampuan ereksi, meningkatkan stimulasi seksual, menjaga kebugaran tubuh dengan berolah raga, tidur cukup dan teratur, ketenangan pikiran (rekreasi), serta menjaga berat badan agar tetap ideal.

Hubungan Sex Yang Lama

Yayank (Laki-Laki, umur 2o th): dok saya mau tanya gimana caranya biar hubungan sex saya lama?, soalnya kalo saya berhubungan suka cepet banget keluarnya ?

Ejakulasi terbagi dalam 2 tahap :
1. Fase Emisi (dipicu oleh system syaraf otonom daerah T10-12 dan L1-2 dari sumsum tulang belakang, sehingga timbul kontraksi dari otot – otot vas deferens (saluran sperma), prostat dan vesika seminalis dan menyebabkan berkumpulnya semen (cairan sperma + spermatozoa) di urethra).
2. Fase Ejakulasi (aktifnya otot somatis daerah pinggul bawah dan penis disertai menutupnya katup dari kandung kencing, menyebabkan terdorongnya sperma dari urethra keluar).
Ejakulasi yang cepat / dini adalah ejakulasi yang terjadi dalam waktu singkat dengan adanya rangsangan yang minimal belum diinginkan dan membuat perasaan kecewa baik bagi yang bersangkutan atau pasangan atau kedua-duanya. Ejakulasi dapat terjadi sebelum, saat dimasukkan atau beberapa kali gesekan di dalam vagina dan diperkirakan merupakan kasus terbanyak dari disfungai seksual pada pria.
Yang dapat dilakukan untuk mengatasi ejakulasi dini :
1. Latihan menunda ejakulasinya secara mekanis :
a. Metode Senam Kegel : saat akan berkemih, tahan urine yang akan keluar selama setengah menit. Lalu, keluarkan. Lakukanlah kegiatan ini hingga tiga kali penahanan selama berkemih.
b. Metode "Stop and Start" melibatkan rangsangan seksual sampai pada saat dimana pihak pria merasa akan berejakulasi, kemudian rangsangan itu dihentikan selama tiga puluh menit dan kemudian kembali ke keadaan semula. Dapat diulang beberapa kali sampai waktu ejakulasi yang diinginkan tiba, dan pada kali terakhir ini rangsangan dapat dilanjutkan hingga ejakulasi terjadi.
c. Metode Tekan (Squeeze) dilakukan dengan cara mengadakan perangsangan seksual hingga si pria merasa sudah akan berejakulasi, pada saat itu ia atau pasangannya menekan perlahan ujung penisnya untuk beberapa saat dan menahan rangsangan seksual lebih lanjut selama 30 detik, lalu kemudian melanjutkan perangsangan kembali. Dapat diulangi oleh pihak pria atau pasangannya dan perangsangan dapat terus dilanjutkan sampai ejakulasi terjadi.
2. Bila dengan latihan belum memberikan hasil yang memuaskan dapat berkonsultasi dengan tenaga ahli untuk konseling, peresepan obat-obatan untuk mengatasi ejakulasi dini.

Vagina Agar Rapat

Andary : gimana sih cara membuat vagina supaya rapat kembali ?

Masalah wanita dengan vagina yang menjadi longgar terutama karena proses melahirkan yg berulang kali dan juga usia (menopause). Banyak usaha untuk membuat vagina supaya rapat kembali seperti dengan pembedahan (vaginoplasty), penggunaan sinar laser, maupun latihan.
Teknik latihan pengencangan otot vagina dipopulerkan oleh dokter Kegel, sehingga biasa sebut senam Kegel. Senam Kegel akan membentuk dan menguatkan otot - otot pubococcygeus – merupakan otot - otot yang menggerakkan punggung hingga ke tulang kemaluan, mengelilingi pembukaan vagian dan rektum (anus). Otot pubococcygeus wanita yang kuat dapat mencengkeram penis pasangannya dan dengan sendirinya meningkatkan sensasi pasangan dengan mengontraksi (push) dan relaksasi (release) otot - otot pubococcygeus ini.
Caranya saat akan berkemih, tahan urine yang akan keluar selama setengah menit. Lalu, keluarkan. Lakukanlah kegiatan ini hingga tiga kali penahanan selama berkemih.
Agar maksimal, usahakan latihan ini dapat dilakukan dalam posisi paha membuka atau berjongkok. Ini akan membuat otot vagina anda yang terbuka dapat mengerut dengan lebih kuat. Selain itu, posisi tubuh yang demikian akan membuat otot panggung tertarik, dan lubang rektum akan terasa berkontraksi. Ini juga sekaligus menjadi tanda otot vagina anda sedang berkontraksi.
Jika waktu tahan setengah menit itu sudah anda kuasai, cobalah untuk meningkatkannya. Manfaat dari senam kegel ini akan terasa setelah latihan selama 2 - 3 bulan.

Ngilangin Onani

Renga : mau tanya dok, gimana caranya ngilangin kebiasaan onani ?
terima kasih dok


Banyak alasan orang melakukan onani (masturbasi), salah satu alasan adalah mendapatkan kenikmatan dan kepuasan seksual. Dilaporkan juga alasan lain seperti jauh dari pasangan hidup, meredakan ketegangan seksual, cara mengeksplorasi dan menikmati respon seksual dalam individu itu sendiri, maupun agar dapat tidur nyenyak pada malam hari.
Yang menjadi masalah bila masturbasi dilakukan secara “berlebihan” sehingga menjadi tidak sehat. Bila masturbasi dilakukan secara berlebihan maka akan mengganggu hubungan dengan pasangannya bila telah menikah, bila belum menikah dapat mengganggu kegiatan belajar, olahraga, aktivitas sehari-hari, maupun kehidupan sosial dengan teman-teman sebaya.
Masturbasi mungkin sebuah gejala / manifestasi masalah lain yang melatarbelakanginya seperti kecemasan emosional yang hebat, yang melakukan masturbasi untuk mengurangi kecemasan yang ada atau menghibur diri dari masalah-masalah yang dialami. Masturbasi juga dapat dilakukan tanpa tujuan yang lebih dikenal dengan obsesif kompulsif, yang perlu dilakukan terapi oleh ahli kedokteran jiwa.
Masturbasi dapat dihilangkan dengan menekan dorongan seksual yang ada dengan melakukan aktivitas mental dan fisik secara seimbang seperti meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME, melakukan aktivitas fisik yang positif seperti berolah raga, menjalin pergaulan dengan teman sebaya, serta menghilangkan stimulasi akan dorongan seksual baik itu secara visual (gambar), auditorik (suara), olfaktorik (penciuman), taktil (raba) maupun imaginatif (fantasi).
Bila dengan dorongan seksual tidak dapat dikendalikan, dapat menikah (bagi yang sudah cukup umur & single), menjalani hipnoterapi, psikoterapi maupun pengobatan dengan obat-obatan seperti hormonal, neuroleptik ataupun tranquilizer.

Malas Berkicau

Mr.X : saya sudah mulai malas berkicau lagi kenapa ya dok ? usia saya 50 tahun ?

Biasanya setiap pagi penis akan “terbangun” (morning erection) yang dihubungkan dengan kadar hormon testosteron yang cukup tinggi dalam irama circadian. Kadar testosteron akan menurun secara perlahan dengan bertambahnya usia, yang dimulai kira – kira pada usia 40 tahunan (terjadi “aging process” – proses penuaan) atau karena sebab-sebab lain, yang ditandai dengan :
1. Penurunan gairah seksual (libido).
2. Penurunan ereksi spontan (pagi hari).
3. Disfungsi ereksi.
4. Penurunnya kekuatan & massa otot.
5. Osteopenia – osteoporosis.
6. Hot flushes (muka kemerahan) dan berkeringat banyak.
7. Konsentrasi dan daya ingat yang menurun.
8. Gangguan tidur & rasa mengantuk setelah makan malam.
9. Meningkatnya lemak tubuh (viscera fat – perut membesar).
10.Depresi.
Untuk mengatasinya, lebih dulu diperlukan pemeriksaan agar selain faktor umur apakah ada hal-hal yang melatarbelakangi seperti lingkar perut > 90 cm, menderita hipertensi, kencing manis, kadar kolesterol tinggi, kadar hormon testosteron rendah maupun kadar prolaktin yang tinggi.
Beberapa hal perlu diperhatikan :
1. Pelihara kesehatan tubuh dan jiwa secara umum.
2. Perbaiki gaya hidup dengan : lakukan olah raga yang teratur, stop alkohol, diit sesuai petunjuk ahli gizi, turunkan berat badan, stop drug abuse & usahakan bila ada penyakit, dapat terkontrol baik.
3. Jangan menggunakan obat, ramuan, atau bahan kimia tanpa indikasi yang jelas & tanpa petunjuk tenaga ahli.
4. Segeralah berkonsultasi dengan dokter spesialis Andrologi.

Kemaluan Gatal

Firman : Kemaluan saya gatel, lecet, dan sering lembab padahal ga aktivitas apa-apa kenapa itu ya dok ?

Berdasarkan pada daerah gatal yang dirasakan di kemaluan dan keluhan yang dirasakan, dapat terjadi dermatitis akibat iritasi, alergi dengan bahan-bahan yang dapat menyebabkan iritasi dan alergi seperti bahan dari celana dalam, tempat duduk, karpet dan seprai tidur, atau mungkin juga bagian kulit yang sering lembab seperti di selangkangan sering mengundang jamur untuk bersarang jika kurang menjaga kebersihan kulit atau melalui penularan dari kulit jamuran ke kulit sehat lewat persinggungan kulit, pakaian dalam atau handuk yang dipakai bersama, celana dalam yang terlalu ketat, penggunaan celana dalam side A - side B dan berbahan tidak menyerap keringat maupun penularan ketika hubungan intim.
Letak geografis Indonesia yang terletak di daerah tropis dengan kelembaban udara yang cukup tinggi menyebabkan jamur sangat mudah untuk tumbuh dan berkembang, dengan sedikit aktivitas tubuh mudah berkeringat dan gatal sering terjadi terutama pada saat berkeringat banyak, sedangkan lecet biasanya ditimbulkan akibat dari garukan kuku penderita karena rasa gatal. Dengan adanya lecet di daerah kemaluan akan mudah terjadi infeksi oleh bakteri atau mikroorganisme lainnya.
Sebaiknya dilakukan pemeriksaan seksama untuk memastikan penyebab dari keluhan yang ada misalnya dengan pemeriksaan kerokan kulit di laboratorium untuk mengetahui apakah ada jamur atau tidak, bila ada jenis jamur yang ditemukan, agar dapat diterapi secara tepat.

Keputihan & Hub. Intim

Jika vagina mengalami banyaknya keputihan apakah ada berpengaruh saat berhubungan intim ?

Keputihan atau fluor albus merupakan sekresi vaginal abnormal pada wanita. Keputihan yang disebabkan oleh infeksi biasa disebut juga vaginitis dengan keluhan iritasi, kemerahan, rasa gatal di dalam vagina dan di sekitar bibir vagina bagian luar, dan mengeluarkan cairan vagina yang banyak, berwarna, disertai bau busuk dan terasa nyeri sewaktu berkemih atau bersenggama. Yang sering menimbulkan keputihan ini antara lain bakteri, virus, jamur atau juga parasit.
Keputihan yang banyak dapat mengganggu saat berhubungan intim, misalnya bau yang timbul dari keputihan bisa merusak mood pasangan, tapi juga diri penderita karena perasaan tidak nyaman, malu, nyeri ketika hubungan intim yang disebut dyspareuni.
Ketidaknyamanan dalam hubungan intim umumnya disebabkan oleh arousal dan lubrikasi yang tidak adekuat. Sekitar 10 % wanita mengalami nyeri yang hebat pada area masuk ke vagina yang disebut vulvar vestibulitis syndrome (Conner & Robinson, 2006).
Sangat penting untuk diterapi dan disembuhkan vaginitis yang diderita. Iritasi kronis dari infeksi jangka panjang dapat merupakan predisposisi untuk terjadinya perubahan sel-sel di serviks untuk terjadinya kanker.
Saran :
- Makan dengan gizi seimbang (konsumsi rendah gula dan karbohidrat).
- Menjaga kesehatan dengan istirahat cukup, tidur cukup dan berolahraga.
- Menjaga kebersihan area genital dengan menggunakan sabun dengan pH yg sesuai, arah cebok dari depan ke belakang, menggunakan celana dalam yang dapat menyerap keringat dan tidak terlalu ketat, hindari penggunaan cairan pembersih vagina secara berlebihan, serta membersihkan area genital pasangan sebelum hubungan intim.
- Agar terapi pada wanita yang mengalami keputihan dapat tuntas, perlu juga diperiksakan pihak pria apakah juga terjadi infeksi di kelenjar aksesoris pria (Male Accessory Gland Infection / MAGI) agar tidak kerjadi ping-pong fenomena.

Waktu Hubungan Intim

Kapankah waktu yang tepat untuk berhubungan intim?, Apakah siang, malam, atau pagi ?

Biasanya bagi pasangan yang sudah menikah, umumnya mempunyai kebiasaan melakukan hubungan intim di malam hari sebelum tidur, setelah seharian bekerja / beraktivitas. Namun, mengenai waktu yang tepat sebetulnya hubungan intim tidak mengenal waktu, asalkan sama-sama merasa cocok.
Untuk melakukan hubungan intim diperlukan kondisi tubuh yang fit dan rilek, pagi hari secara logika lebih baik dibandingkan siang atau malam hari karena tubuh dalam kondisi paling siap. Setelah tidur yang cukup, baik tubuh pria maupun wanita telah beristirahat, mood biasanya lebih baik, tidak terbawa suasana rutinitas pekerjaan, pikiran paling rileks sehingga orgasme lebih mudah tercapai. Khusus bagi pria, biasanya setiap pagi penis akan “terbangun” (morning erection) yang dihubungkan dengan kadar hormon testosteron yang cukup tinggi dalam irama circadian. Dengan kadar testosteron yang cukup, maka ambang rangsang di otak akan lebih rendah sehingga sensitifitas untuk rangsang seksual menjadi lebih tinggi yang berarti hubungan intim lebih mudah dilakukan.
Hubungan intim pagi hari sering dikeluhkan karena beberapa sebab, seperti masih merasa mengantuk atau terburu-buru karena mengejar jam kantor.

Penis Patah

Jika berhubungan terlalu keras apakah penis dapat patah ?

Pada saat keadaan terangsang, corpus cavernosum akan terisi darah yang menyebabkan penis membesar (tumescence) dan ketika aliran darah terus mengisi corpus cavernosum, aliran balik melalui vena terhenti karena terjepitnya pembuluh vena oleh tunika albugenia penis sehingga penis menjadi keras (rigid) maka terjadilah ereksi.
Istilah penis patah atau fraktur penis, dasarnya kurang tepat. Karena penis manusia tidak memiliki tulang. Penis yang patah sebetulnya merupakan ruptur tunika albugenia penis atau robekan pembungkus corpus cavernosum penis. Patah pada penis hanya terjadi pada saat ereksi. Robeknya tersebut berada di bawah kulit, sehingga biasanya terdengar bunyi krak, terasa nyeri hebat, luka memar dan mengakibatkan bengkak pada penis.
Fraktur penis terjadi karena ada benturan keras ataupun penis tertekuk ketika ereksi seperti ketika penis menghantam tulang kemaluan atau perineum pasangan karena hubungan seks yang terlalu kasar, posisi hubungan seksual yang salah dan terlalu bersemangat memainkan penisnya saat penetrasi. Selain faktor hubungan seksual, masturbasi yang terlalu kasar, berguling di tempat tidur saat penis tengah ereksi, terburu-buru berpakaian saat penis masih ereksi mungkin mengakibatkan fraktur penis.
Untuk mendiagnosa terjadinya fraktur penis diperlukan pemeriksaan penunjang MRI atau cavernosography. Pemeriksaan penunjang ini memberikan informasi jelas mengenai cedera yang terjadi pada penis.
Bagaimana cara mengatasinya, penis yang patah ini merupakan salah satu keadaan darurat medis dimana diperlukan penanganan operasi oleh dokter bedah dengan segera, untuk dijahit pembungkus penis yang robek. Pada banyak kasus, setelah dioperasi penis dapat ereksi dengan normal.
Komplikasi yang bisa terjadi antara lain disfungsi ereksi, penis bengkok permanen, rasa sakit ketika berhubungan intim dengan pasangan.

Panjang Penis & Kepuasan

Apakah ada pengaruh tentang mitos panjangnya sebuah penis dengan kepuasan yang dicapai ?

Pandangan masyarakat umum bahwa semakin panjang penis maka akan semakin memuaskan hasrat seksual hanya mitos. Tidak ada hubungan signifikan antara ukuran panjang penis dengan kepuasan seks. Penis yang panjang belum tentu dapat memuaskan wanita. Begitu juga sebaliknya, penis yang kecil dapat saja memuaskan wanita.
Penis yang dapat memuaskan adalah penis berukuran normal, dapat ereksi dengan sempurna dan mampu mempertahankan ereksi tersebut sampai mendapatkan hasil yang diharapkan.
Dalam kasus tertentu misalnya ukuran penis sangat kecil yang dikenal istilah mikropenis maka ukuran penis memang berpengaruh terhadap kepuasan seks. Menurut Templer (2002) ukuran penis normal dalam keadaan flacid 3-5 in (8,9 cm) dan dalam keadaan ereksi 6 in (15,2 cm).
Pria dengan mikropenis tidak akan dapat memuaskan pasangannya karena ketika penetrasi penis tidak akan dapat menjangkau area peka rangsang (erogenous zones) seperti labia minora, klitoris, dan sepertiga bagian luar vagina. Namun, penis yang terlalu panjang juga tidak perlu karena duapertiga bagian dalam vagina tidak dilengkapi ujung-ujung saraf sehingga tidak begitu sensitif, disamping itu vagina dapat berkontraksi untuk menyesuaikan dengan ukuran penis.


Mengenai ukuran, ternyata ukuran keliling (lingkaran penis) lebih penting dibandingkan panjang penis. Hal ini juga didukung pada beberapa survey menurut mereka lingkaran penis yang lebih besar meningkatkan arousal (bangkitan seksual) karena lebih kontak antara penis dengan klitoris dan vagina, sehingga memberi perasaan penuh di dalam vagina dan meningkatkan kepuasan phisiologis dan psikologis.
Jadi, yang penting ukuran penis normal dan tidak ada disfungsi seksual (libido, ereksi, ejakulasi dan orgasme baik) maka kepuasan pasti akan dapat dicapai.
Tips dalam mencapai kepuasan seksual :
- Binalah komunikasi yg baik dengan pasangan, termasuk komunikasi seksual.
- Diskusikan perasaan anda tentang seksual, kehidupan seksual anda (misalnya waktu hubungan intim).
- Pikirkan kira – kira apa yang dapat menolong kehidupan seksual yang lebih baik (variasi posisi misalnya).
- Perbaiki gaya hidup dengan : lakukan olah raga yang teratur, stop alkohol, diit sesuai petunjuk ahli gizi, turunkan berat badan, stop drug abuse & usahakan bila ada penyakit, dapat terkontrol baik.
- Segeralah berkonsultasi dengan tenaga ahli bila mengalami masalah seksual.