Selasa, 12 Juni 2012

Habis Datang Bulan, Vagina Isteri Bau


Sore dok, saya mau nanya, kenapa ya istri saya kalau habis datang bulan vaginanya bau ? 
          Selamat sore juga, pak Heri.  Vagina yang berbau berhubungan erat dengan faktor kebersihan (higiene) organ intim  isteri anda, keputihan juga banyak terjadi sebelum atau setelah menstruasi yang disebabkan karena pengaruh faktor hormonal, selain itu dapat terjadi karena infeksi baik karena jamur maupun bakteri.
          Infeksi karena jamur Candidas atau Monilia. Keputihan berwarna putih susu, kental, berbau agak keras, disertai rasa gatal pada kemaluan. Akibatnya, mulut vagina menjadi kemerahan dan meradang, sedangkan infeksi karena bakteri Gardnella. Infeksi ini menyebabkan rasa gatal dan mengganggu, warna cairan keabuan, berair, berbuih, dan berbau amis.
          Untuk mencegah terjadinya keputihan : menjaga kebersihan organ intim, membilas vagina dengan cara yang benar, menggunakan celana dalam yang mudah menyerap keringat seperti berbahan katun dan usahakan ukuran celana dalam yang tidak terlalu ketat,  jangan menggunakan handuk bersamaan, lebih berhati – hati dalam menggunakan sarana toilet umum,  jalani pola hidup sehat, cukup tidur, olah raga teratur dan makan makanan dengan gizi yang seimbang.
          Bila keputihan terjadi karena faktor hormonal, dengan berjalannya waktu maka akan baik dengan sendirinya. Namun,  bila ada infeksi maka harus diberikan terapi agar keputihan yang isteri anda derita dapat sembuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar