Selasa, 12 Juni 2012

Haid Cuma 2 Hari, Masih Bisa Hamil ?


Asslamu’allaikum wr.wb maaf dok, saya mau nanya kenapa ya setelah berhubungan menstruasi saya cuma 2 hari, biasanya seminggu. Apa saya
masih bisa hamil ?
          Walaikumsalam wr.wb, Bu.  Datang bulan (menstruasi) merupakan pelepasan dinding rahim (endometrium)  yang disertai dengan perdarahan dan terjadi secara berulang setiap bulannya, kecuali pada saat kehamilan dan menyusui.  Siklus Menstruasi diregulasi oleh hipotalamus, kelenjar-kelenjar endokrin (termasuk hipofisis, adrenal, dan ovarium) dan rahim.
          Lama keluarnya darah menstruasi juga bervariasi baik pada perempuan yang berbeda maupun pada individu itu sendiri. Pada umumnya lama keluarnya darah antara  4 sampai 6 hari, tetapi bila antara  2 sampai 8 hari masih dapat dianggap normal. Pengeluaran darah menstruasi terdiri dari fragmen-fragmen kelupasan endrometrium yang bercampur dengan darah yang banyaknya tidak tentu. Bila dilihat dari paparan diatas, lama keluarnya darah menstruasi anda  masih dalam batas normal.
            Kehamilan dapat terjadi kalau ada pertemuan antara sperma dengan sel telur (oosit). Seorang laki-laki akan mengalami orgasme yang biasanya bersamaan dengan terjadinya ejakulasi atau pengeluaran semen yang mengandung sperma. Dan seorang wanita pada saat ovulasi, sel telur yang dilepasakan dari indung teluar akan ditangkap oleh fimbriae saluran telur dan di ampulla saluran telur inilah terjadinya pertemuan sel telur dengan sperma. Kehamilan tergantung dari kesuburan suami dan istri, serta faktor-faktor lainnya
         

Tidak ada komentar:

Posting Komentar