Minggu, 10 Juni 2012

Hubungan Waktu Haid & Hamil

Pagi dok, saya melakukan hubungan intim dalam keadaan haid itu bagaimana (darah haid dalam keadaan tidak lancar) bisa menyebabkan kehamilan tidak dok. Sperma dikeluarin di luar apakah ada dampaknya dok. Terima kasih.
Hubungan intim disaat istri sedang datang bulan (menstruasi / haid) sebaiknya tidak dilakukan, selain tidak hygine juga tidak baik untuk kesehatan juga dalam perspektif agama maupun budaya banyak yang melarang.
          Hubungan intim yang dilakukan ketika haid akan memperbesar beresiko untuk terjadinya infeksi pada organ reproduksi wanita, mudah terjadi luka / lecet pada vagina dan penis karena fungsi pelumasan yang berkurang atau bercampur dengan darah haid, pelumasan yang berkurang dapat menimbulkan dispareuni / rasa sakit ketika penetrasi.
          Tehnik / metode mengeluarkan ejakulat di luar liang vagina  dikenal dengan istilah coitus interruptus. Pada coitus interruptus perlu diperhatikan dan diyakinkan benar bahwa tidak ada bagian ejakulat yang disemprotkan di dalam liang vagina, karena porsi awal ejakulat mengandung paling banyak sel sperma. Sperma yang dikeluarkan di luar tidak akan berdampak apa - apa.
          Bila ejakulasi terjadi di luar liang vagina, sehingga sel sperma dipastikan tidak dapat bertemu dengan sel telur, maupun hubungan intim ketika masa haid tidak menyebabkan kehamilan.


1 komentar: